Lapas Ambon Bebas Narkoba, Anti Korupsi dan Non Diskriminasi

Ambon, INFO_PAS – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku, Priyadi, serukan Lapas Ambon bersiap menuju Lapas bebas narkoba, anti korupsi dan non diskriminasi. Hal itu diungkapkan Priyadi saat melakukan briefing dengan seluruh Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Aula Lapas Ambon, Selasa, (29/03). Mengawali tugas di Maluku, mantan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Bali itu memang getol mensyaratkan masalah korupsi dan narkoba sebagai hal yang wajib diperangi. Menurutnya, optimlisasi pelayanan pemasyarakatan seyogianya sudah harus diimplementasikan oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan tak terkecuali di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Ambon, termasuk menangkal pungli (pungutan liar dan Narkoba di dalam Lapas. “Kami akan memastikan Lapas Ambon sebagai Lapas yang Anti Korupsi dan Bebas Narkoba termasuk di dalamnya peningkatan

Lapas Ambon Bebas Narkoba, Anti Korupsi dan Non Diskriminasi
Ambon, INFO_PAS – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku, Priyadi, serukan Lapas Ambon bersiap menuju Lapas bebas narkoba, anti korupsi dan non diskriminasi. Hal itu diungkapkan Priyadi saat melakukan briefing dengan seluruh Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Aula Lapas Ambon, Selasa, (29/03). Mengawali tugas di Maluku, mantan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Bali itu memang getol mensyaratkan masalah korupsi dan narkoba sebagai hal yang wajib diperangi. Menurutnya, optimlisasi pelayanan pemasyarakatan seyogianya sudah harus diimplementasikan oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan tak terkecuali di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Ambon, termasuk menangkal pungli (pungutan liar dan Narkoba di dalam Lapas. “Kami akan memastikan Lapas Ambon sebagai Lapas yang Anti Korupsi dan Bebas Narkoba termasuk di dalamnya peningkatan pelayanan warga binaan pemasyarakatan,” ujar Priayadi menegaskan. (NH)   Kontributor : Tersih V.N.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0