Lapas Namlea Terima Bantuan Obat-Obatan dari Puskesmas Sawa

Lapas Namlea Terima Bantuan Obat-Obatan dari Puskesmas Sawa

Namlea, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Namlea menerima bantuan obat-obatan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buru melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Pusat Kesehatan Masyarakat Sawa, Selasa (3/8). Bantuan yang diberikan berupa berbagai jenis obat dalam bentuk kapsul/tablet untuk berbagai penyakit dan beberapa cairan infus yang diserahkan Apoteker Pengelola Obat Puskesmas Sawa, Anita.

“Bantuan obat-obatan ini merupakan bentuk perhatian kami kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sekaligus tindak lanjut dari penandatangan Perjanjian Kerja Sama dengan Puskesmas Sawa pada bulan April lalu,” terang Anita.

Apresiasi pun disampaikan Hamzah selaku Kepala Subseksi Pembinaan Lapas Namlea. “Pemkab Buru melalui Dinkes dan Puskesmas Sawa selama ini sangat banyak membantu kami, baik berupa bantuan obat-obatan, skrining TB/HIV, penanganan kegawatdaruratan, dan berbagai upaya pencegahan penyakit melalui berbagai penyuluhan kesehatan dan kegiatan lainnya,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Namlea, Ilham, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Buru yang sangat peduli kepada Lapas Namlea, termasuk dalam perawatan kesehatan para WBP dengan mendelegasikan kepada Dinkes dan Puskesmas Sawa selaku pelaksana di lapangan.

“Kepedulian ini sangat berarti bagi kami sebagai salah satu buah yang kita petik dari hasil sinergi, komunikasi, dan koordinasi yang terbangun dengan baik selama ini antara Lapas Namlea dengan Pemkab Buru melalui Dinkes dan Puskesmas Sawa Kabupaten Buru. Saya sangat berterima kasih untuk itu,” pungkas Ilham. (IR)

 

Kontributor: M. Toekan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0