Lapas Narkotika Sungguminasa Bangun Gazebo dan Kolam Ikan

Sungguminasa, INFO_PAS - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mendekam di balik terali besi selama bertahun-tahun tentu akan merasa jenuh, terlebih jika lingkungan blok hunian yang terkesan kaku dan membosankan. Menyadari hal tersebut sejak di akhir bulan Januari lalu, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa telah mengambil langkah dengan melakukan penataan lingkungan kantor dan blok hunian dengan membangun gazebo dan kolam ikan di halaman blok hunian. Rabu pagi (18/02)  di dampingi petugas blok, Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Sungguminasa, Erwedi Supriyatno, meninjau pembuatan Gazebo dan Kolam Ikan yang sudah memasuki tahap finishing tersebut. Kalapas juga menyempatkan diri berbincang dengan beberapa WBP yang sementara bekerja. Erwedi mengatakan pembuatan gazebo dan kolam ikan di blok hunian awalnya merupakan aspirasi WBP yang sudah lama disuarakan dan baru bisa terwujud pada tahun 2015 ini. "Pembuatan kolam ikan dan gazebo di blok merup

Lapas Narkotika Sungguminasa Bangun Gazebo dan Kolam Ikan
Sungguminasa, INFO_PAS - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mendekam di balik terali besi selama bertahun-tahun tentu akan merasa jenuh, terlebih jika lingkungan blok hunian yang terkesan kaku dan membosankan. Menyadari hal tersebut sejak di akhir bulan Januari lalu, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa telah mengambil langkah dengan melakukan penataan lingkungan kantor dan blok hunian dengan membangun gazebo dan kolam ikan di halaman blok hunian. Rabu pagi (18/02)  di dampingi petugas blok, Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Sungguminasa, Erwedi Supriyatno, meninjau pembuatan Gazebo dan Kolam Ikan yang sudah memasuki tahap finishing tersebut. Kalapas juga menyempatkan diri berbincang dengan beberapa WBP yang sementara bekerja. Erwedi mengatakan pembuatan gazebo dan kolam ikan di blok hunian awalnya merupakan aspirasi WBP yang sudah lama disuarakan dan baru bisa terwujud pada tahun 2015 ini. "Pembuatan kolam ikan dan gazebo di blok merupakan salah satu item pelaksanaan dari realisasi anggaran pemeliharaan gedung dan halaman dari DIPA kantor dan ditargetkan akan rampung dalam sebulan," tutur Kalapas. Sementara itu menurut salah seorang WBP Jamaluddin daeng Kila (51), konsep pembuatan gazebo dan kolam ikan tersebut merupakan ide dari kreatifitas WBP yang akhirnya menjadi wujud nyata. "Suasana blok akan jauh lebih hidup dengan adanya fasilitas tersebut dan yakin akan menjadi sarana penghilang stress bagi teman-teman Napi," pungkas WBP paruh baya tersebut. (SP) Kontributor : Kusriyadi

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0