Lapas Narkotika Sungguminasa Kedatangan Mobil "Penyuling"
Sungguminasa, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa kedatangan mobil penyuluhan hukum keliling (penyuling) bersama rombongan Divisi Pelayanan Hukum (Yankum) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan, Kamis (30/7). Kepala Seksi Pembinaan Narapidana/Anak Didik, Askari Utomo, dan Anwar selaku Kepala Sub Seksi (Kasubsi) Keamanan langsung menyambut mobil tersebut di halaman Lapas Narkotika Sungguminasa.
Zulhastanto selaku staf Divisi Yankum menyebut fungsi mobil tersebut sebagai sarana penyebarluasan informasi tentang hukum dan perundang-undangan kepada masyarakat. "Selain pemberian informasi juga dapat melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum secara cuma-cuma," ujarnya.
Hal senada diungkapkan staf Divisi Yankum lainnya, Sherly Randa Bunga. Ia menyebut mobil tersebut juga dilengkapi fasilitas perpustakaan mini dan menyediakan pelbagai buku saku dan pamflet untuk dibagi-bagikan secara gratis
Sungguminasa, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa kedatangan mobil penyuluhan hukum keliling (penyuling) bersama rombongan Divisi Pelayanan Hukum (Yankum) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan, Kamis (30/7). Kepala Seksi Pembinaan Narapidana/Anak Didik, Askari Utomo, dan Anwar selaku Kepala Sub Seksi (Kasubsi) Keamanan langsung menyambut mobil tersebut di halaman Lapas Narkotika Sungguminasa.
Zulhastanto selaku staf Divisi Yankum menyebut fungsi mobil tersebut sebagai sarana penyebarluasan informasi tentang hukum dan perundang-undangan kepada masyarakat. "Selain pemberian informasi juga dapat melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum secara cuma-cuma," ujarnya.
Hal senada diungkapkan staf Divisi Yankum lainnya, Sherly Randa Bunga. Ia menyebut mobil tersebut juga dilengkapi fasilitas perpustakaan mini dan menyediakan pelbagai buku saku dan pamflet untuk dibagi-bagikan secara gratis kepada masyarakat.
"Fasilitas mobil ini mungkin belum sempurna, tapi keberadaannya sudah diterima dengan baik oleh masyarakat, khususnya di sekitar Lapas Narkotika Sungguminasa" imbuh Kepala Sub Bidang Dokumentasi dan Informasi Hukum Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan tersebut.
Sementara itu, Kasubsi Keamanan Lapas Narkotika Sungguminasa menyambut baik kedatangan mobil tersebut di sela-sela hari besukan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan berharap dapat eksis di masa yang akan datang. "Tentu mobil ini sangat berguna sebagai sarana informasi bagi masyarakat khususnya keluarga WBP yang datang berkunjung ke lapas," singkat Anwar.
Rahma, salah seorang pengunjung WBP, mengakui mobil tersebut memiliki banyak manfaat dan berharap agar dapat singgah di tempat-tempat umum. "Sebaiknya mobil ini jangan cuma disini saja, tapi bisa juga ditemui di sekitar mall, pasar, dan tempat-tempat ramai lainnya," pinta ibu satu anak ini. (IR)
Kontributor: Kusriyadi