Lapas Palangka Raya Koordinasikan Peminjaman Senpi dengan Polresta Palangka Raya

Lapas Palangka Raya Koordinasikan Peminjaman Senpi dengan Polresta Palangka Raya

Palangka Raya, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya melalui Kepala Subseksi Keamanan, Frendy Arisandy, melakukan kunjungan ke Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya, Senin (29/11). Dalam kesempatan ini, Frendy menyambangi Kepala Satuan Intelijen dan Keamanan Polresta Palangka Raya, AKP Budi Susanto, untuk berkoordinasi sekaligus menindaklajuti surat permohonan dari Lapas Narkotika Kelas IIA Kasongan mengenai pinjam pakai senjata api (senpi) kepada Lapas Palangka Raya.

“Kami melakukan koordinasi dengan Polresta Palangka Raya untuk kelengkapan administrasinya. Nantinya akan dilakukan Berita Acara Serah Terima pinjam pakai senpi dengan disaksikan pihak Polresta Palangka Raya,” terang Frendy.

Pada kesempatan itu, AKP Budi Susanto menyambut baik koordinasi ini dikarenakan kegiatan serah terima sangat penting dilakukan untuk menunjang operasional dalam mencegah gangguan keamanan dan ketertiban. "Walaupun masih dalam satu Kementerian, peminjaman senpi harus dilakukan dengan serah terima secara resmi. Kami siap mendukung hal ini, tentunya menjadi saksi dalam Berita Acara Serah Terima Barang yang akan dilaksanakan," janji Budi. (IR)

 

Kontributor: Lapas Palangka Raya
 

What's Your Reaction?

like
3
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0