Lapas Palangka Raya Tetap Layani Penitipan Makanan WBP

Lapas Palangka Raya Tetap Layani Penitipan Makanan WBP

Palangka Raya, INFO_PAS – Pandemi Coronavirus disease (COVID-19) mengharuskan layanan Pemasyarakatan diberlakukan berbeda, termasuk di Bulan Ramadan tahun ini. Di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya, kunjungan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) ditiadakan sementara dan diganti layanan video call.

Sebagai solusi, Lapas Palangka Raya hanya melayani penitipan makanan dan sejenisnya pada jam tertentu. Hal tersebut tetap mengikuti aturan protokol kesehatan, seperti wajib jaga jarak minimal 1 meter dengan petugas dan pengunjung lain, cuci tangan di tempat yang telah disediakan, masuk ke bilik desinfektan, dan memakai masker di area Lapas Palangka Raya.

Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Palangka Raya, Arip Herdian, menyebut perubahan layanan tersebut telah disosialisasikan kepada pengunjung sebelum diberlakukan agar mereka tidak kaget dan salah waktu. "Ini telah kami sosialisasikan kepada para WBP dan pengunjung tentang pembatasan kunjungan," jelas Arip, Senin (11/5).

Di luar Bulan Ramadan, pelayanan penitipan barang makanan dan sejenisnya hanya dilayani pukul 07.30 - 12.00 WIB. Tetapi selama Bulan Ramadan, pelayanan dilakukan pukul 07.30 - 12.00 WIB dan pukul 14.00 - 16.30 WIB.

Kepala Lapas Palangka Raya, Syarif Hidayat, mengatakan layanan ini bertujuan memberi kesempatan kepada keluarga WBP untuk menitipkan keperluan WBP, khususnya bagi yang bergama Islam untuk menerima makanan dari keluarganya untuk berbuka puasa.

"Kami masih layani penitipan barang atau makanan untuk WBP, tetapi harus melewati pemeriksaan dan pengecekan petugas penggeledahan serta penyemprotan desinfektan yang aman sebagai upaya menghindari COVID-19 masuk ke dalam lapas," ungkap Syarif.

 

 

Kontributor: Astri Gencari Ramadhani

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0