Lapas Perempuan Sigli Panen Kacang Tanah Hasil Budidaya Warga Binaan
Sigli, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Sigli sukses panen puluhan kilogram kacang tanah hasil pembinaan kemandirian Warga Binaan di area brangang yang dimanfaatkan sebagai Sarana Asimilasi dan Edukasi, Selasa (9/1). Dikatakan Kepala Subseksi Kegiatan Kerja, Teuku Razali, hasil panen ini merupakan bukti efektivitas program pembinaan kemandirian yang dijalankan Warga Binaan di Lapas Perempuan Sigli.
“Hasil panen kacang tanah ini tidak hanya menjadi bukti keberhasilan program pembinaan kemandirian Lapas Perempuan Sigli, tetapi juga menciptakan rasa bangga dan motivasi bagi para Warga Binaan agar lebih semangat mengikuti program pembinaan,” sebut Razali.
Sementara itu, Kepala Lapas Perempuan Sigli, Endang Margiati, menilai kesuksesan tersebut merupakan hasil kekompakan tim di bidang kegiatan kerja dalam menciptakan Warga Binaan produktif. “Keberhasilan ini diharapkan mampu memberikan keterampilan dan keahlian kerja Warga Binaan sekaligus menghapus stigma negatif masyarakat kepada mereka karena memiliki keterampilan serta mampu berkarya sendiri dan tentunya bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya.
Endang berjanji pihak Lapas akan terus mengupayakan agar program pembinaan dapat berjalan dengan maksimal. “Dalam waktu dekat ini, kami akan melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan beberapa stakeholder sebagai upaya mengoptimalkan program pembinaan untuk menciptakan Warga Binaan yang produktif dan terampil,” tandasnya. (IR)
Kontributor: LPP Sigli