Lapas Piru Berdayakan Warga Binaan lewat Program Kemandirian Barbershop
Piru, INFO_PAS — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Piru terus berkomitmen memberdayakan Warga Binaan Pemasyarakatan melalui program kemandirian yang produktif. Salah satu kegiatan yangtelah berjalan rutin adalah Barbershop Lapas Piru yang dikelola langsung oleh Warga Binaan di bawah bimbingan seksi kegiatan kerja (giatja).
Kepala Subseksi Giatja, Ode Mustafa, menjelaskan program barbershop menjadi wadah pembinaan nyata yang tidak hanya melatih keterampilan, tetapi juga menumbuhkan rasa tanggung jawab dan kepercayaan diri bagi para peserta. “Kegiatan ini telah berjalan dengan baik. Warga Binaan yang terlibat sudah mampu memberikan layanan cukur kepada petugas maupun sesama Warga Binaan dengan hasil yang rapi dan profesional,” ungkapnya, Jumat (14/11).
Kepala Lapas Piru, Hery Kusbandono, turut memberikan apresiasi terhadap keberhasilan program yang terus berkembang. “Untuk sementara, barbershop masih berada di dalam untuk petugas dan Warga Binaan. Ke depannya, kami berencana untuk menambah barbershop di halaman depan untuk mencakup masyarakat,” terangnya.
Salah satu Warga Binaan yang aktif dalam kegiatan ini, Juan Heavenly Somae, menyampaikan kebanggaannya. “Kami merasa senang bisa diberi kepercayaan dan kesempatan bekerja di barbershop. Selain menambah keterampilan, kami juga belajar disiplin dan bertanggung jawab,” ucapnya.
Melalui keberlanjutan program ini, Lapas Piru berharap terus memperkuat pembinaan kemandirian dan mencetak Warga Binaan yang siap berkontribusi positif saat kembali ke tengah masyarakat. (IR)
Kontributor: Lapas Piru
What's Your Reaction?


