Lapas Rangkasbitung Bantu Fasilitasi Keluarga Korban Kebakaran Lapas Tangerang

Lapas Rangkasbitung Bantu Fasilitasi Keluarga Korban Kebakaran Lapas Tangerang

Rangkasbitung, INFO PAS – Musibah kebakaran yang terjadi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang membuat insan Pemasyarakatan berduka. Hal ini menggugah seluruh petugas Pemasyarakatan untuk bahu-membahu, termasuk simpati yang dilakukan petugas Lapas Rangkasbitung yang turut standby dan memfasilitasi proses pemulihan pascakejadian, Jumat (10/9).

Berdasarkan instruksi Kepala Lapas (Kalapas) Rangkasbitung, Budi Ruswanto, beberapa petugas ditugaskan Bantuan Kendali Operasi (BKO) dan standby untuk membantu percepatan penanganan, seperti BKO penanganan perawatan kesehatan terhadap korban luka, BKO pengamanan, dan turut memfasilitasi salah satu keluarga untuk berangkat ke Jakarta guna melakukan tes DNA sampai penyerahan jenazah ke rumah duka.

“Petugas kami sukarela memfasilitasi mengantar keluarga korban ke RS Kramat Jati Polri, Untuk tes DNA kan memang tidak sembarang. Jadi, harus tepat. Keluarga juga terus diberikan motivasi dan edukasi. Pokoknya petugas kami akan mendampingi sampai penyerahan jenazah kepada keluarganya,” tegas Budi.

Ia mengharapkan seluruh pihak turut mendukung dan mendoakan agar musibah ini cepat berlalu sehingga para korban dapat diserahkan dan yang luka segera sembuh. “Semoga semuanya bersatu mendoakan. Pastinya Pemasyarakatan juga terus berbenah menjadi lebih baik dari kejadian ini. Saya berharap tidak ada pihak-pihak yang memanfaatkan kejadian ini untuk kepentingan tertentu," harap Budi. (IR)

 

 

Kontributor: Pratamadzyogas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0