LPKA Medan Dukung Posyandu Anak Binaan, Cetak Remaja Sehat Berkualitas

Medan, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan dukung penuh program Posyandu Remaja bagi Anak Binaan bekerja sama dengan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Helvetia Medan. Hal ini ditegaskan Kepala LPKA Medan, Fauzi Harahap, usai pembentukan Posyandu Remaja di LPKA Medan, Rabu (19/3).
Dikatakan Fauzi, program ini bertujuan sebagai salah satu upaya strategis dalam memberdayakan generasi muda di LPKA Medan, sejalan dengan Asta Cita Presiden RI, yakni memperkuat pembangunan sumber daya manusia sains, teknologi, pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, kesetaraan gender, serta penguatan peran perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas. "Harapan kami dengan kehadiran posyandu di LPKA Medan menjadi wadah untuk mendorong mereka melek akan pengetahuan tentang kesehatan serta bertukar pikiran bisa saling memberikan motivasi dan sugestif positif yang baik bagi perkembangan psikologis mereka," harapnya.
Sementara itu, dr. Renny Nasution selaku Dokter Madya sekaligus Koordinator Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Infeksi Menular Seksual pada Puskesmas Helvetia Medan menjelaskan Posyandu Remaja adalah langkah penting dalam menjaga kesehatan dan perkembangan generasi muda. Dengan menyediakan pendidikan, pelayanan medis, dan dukungan psikososial, posyandu ini membantu membentuk remaja di LPKA Medan yang lebih sadar akan kesehatan dan siap menghadapi tantangan hidup dengan baik.
"Kebanyakan remaja lebih memilih kegiatan yang bersifat hura-hura atau senang-senang saja. Kami selaku perpanjangan tangan Pemerintah Kota Medan di bidang kesehatan sangat mengapresiasi kader posyandu Anak Binaan yang mau terlibat dan berkecimpung mengurusi kesehatan Anak Binaan lainnya. Jadi, ini menjadi kontribusi luar biasa dan alternatif kegiatan positif bagi Anak Binaan," puji dr. Renny. (IR)
Kontributor: LPKA Medan
What's Your Reaction?






