LPKA Parepare Lulus Evaluasi Komponen Pengungkit Menuju Satker WBK

Jakarta, INFO_PAS – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Parepare lulus dan diusulkan sebagai satuan kerja (satker) berpredikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Hasil ini didapat usai jajaran LPKA Parepare sukses melewati evaluasi komponen pengungkit gelombang I, Selasa (21/5). Pada kesemapatan itu, Kepala LPKA Parepare, Jayadikusumah, beserta enam jajarannya memaparkan komponen pengungkit pembangunan Zona Integritas menuju WBK di hadapan Tim Penilai Internal dari Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM. Adapun komponen-komponen pengungkit pembangunan zona integritas menuju WBK yang dipaparkan antara lain video dan slide profil LPKA Parepare serta seluruh dokumen area perubahan pembangunan zona integritas menuju WBK di LPKA Parepare, yaitu Manajemen Perubahan, Penataan Tata Laksana, Penataan Sistem Manajemen Sumber Daya Manusia, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Penguatan Pengawasan, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik. [caption id=

LPKA Parepare Lulus Evaluasi Komponen Pengungkit Menuju Satker WBK
Jakarta, INFO_PAS – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Parepare lulus dan diusulkan sebagai satuan kerja (satker) berpredikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Hasil ini didapat usai jajaran LPKA Parepare sukses melewati evaluasi komponen pengungkit gelombang I, Selasa (21/5). Pada kesemapatan itu, Kepala LPKA Parepare, Jayadikusumah, beserta enam jajarannya memaparkan komponen pengungkit pembangunan Zona Integritas menuju WBK di hadapan Tim Penilai Internal dari Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM. Adapun komponen-komponen pengungkit pembangunan zona integritas menuju WBK yang dipaparkan antara lain video dan slide profil LPKA Parepare serta seluruh dokumen area perubahan pembangunan zona integritas menuju WBK di LPKA Parepare, yaitu Manajemen Perubahan, Penataan Tata Laksana, Penataan Sistem Manajemen Sumber Daya Manusia, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Penguatan Pengawasan, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik. [caption id="attachment_79970" align="aligncenter" width="528"] LPKA Parepare lolos evaluasi komponen pengungkit[/caption] “Kami telah berhasil memenuhi kriteria sebagai satker yang diusulkan berpredikat WBK. Pencapaian tersebut tak lepas dari semangat dan kerja keras seluruh petugas LPKA Parepare,” tutur Jayadikusumah. Ia berkomitmen untuk mewujudkan WBK di LPKA Parepare. “Segala lini telah kami benahi menjadi semakin baik untuk memenuhi kriteria kriteria WBK. Setelah penilaian internal ini, kami bersiap untuk menghadapi penilaian oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi, Komisi Pemberantasan Korupsi, serta Ombudsman,” lanjut Jayadikusumah. Selain memenuhi nilai komponen pengungkit pembangunan Zona Integritas menuju WBK, sebelumnya LPKA Parepare juga telah memenuhi nilai indikator hasil pembangunan Zona Integritas menuju WBK.     Kontributor: LPKA Parepare

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0