LPP Kendari Pamerkan Hasil Karya WBP

Kendari, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kendari menggelar pameran hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (17/8). Di lapangan Lapas Kendari. Pameran dibuka setelah pelaksanaan Upacara Remisi Umum yang dipimpin oleh Pejabat Gubernur Sulawesi Tenggara, Teguh Setiabudi. Kepala Lapas Perempuan Kendari, Rita Ribawati, mengatakan tujuan pameran ini untuk memamerkan hasil karya pembinaan warga binaan Lapas Perempuan Kendari. "Walaupun belum mempunyai sarana dan prasarana yang memadai, tidak menghalangi kami untuk berkarya dan memamerkan hasil karya WBP kepada masyarakat," ujarnya. [caption id="attachment_64450" align="aligncenter" width="300"] pameran hasil karya WBP[/caption] Pada pameran ini dipamerkan pelbagai hasil kerajinan tangan seperti bros, tempat pentul, tas rajutan, bu

LPP Kendari Pamerkan Hasil Karya WBP
Kendari, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kendari menggelar pameran hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (17/8). Di lapangan Lapas Kendari. Pameran dibuka setelah pelaksanaan Upacara Remisi Umum yang dipimpin oleh Pejabat Gubernur Sulawesi Tenggara, Teguh Setiabudi. Kepala Lapas Perempuan Kendari, Rita Ribawati, mengatakan tujuan pameran ini untuk memamerkan hasil karya pembinaan warga binaan Lapas Perempuan Kendari. "Walaupun belum mempunyai sarana dan prasarana yang memadai, tidak menghalangi kami untuk berkarya dan memamerkan hasil karya WBP kepada masyarakat," ujarnya. [caption id="attachment_64450" align="aligncenter" width="300"] pameran hasil karya WBP[/caption] Pada pameran ini dipamerkan pelbagai hasil kerajinan tangan seperti bros, tempat pentul, tas rajutan, bunga dari botol bekas, kue kering, dan telur asin. "Dalam melakukan pembinaan seyogyanya jangan terlalu bergantung dengan anggaran,. Apa yang bisa kami upayakan untuk WBP produktif ini harus dilakukan dengan memanfaatkan potensi potensi yang ada, memanfaatkan jaringan internet dengan belajar online melalui tutorial, dan menggunakan bahan bahan yang bisa terjangkau," tegas Rita. Diakhir kegiatan, Pejabat Gubernur Sulawesi Tenggara berkenan untuk menyambangi stand pameran hasil karya WBP yang dipamerkan.       Kontributor: Rahmayanti

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0