Merdunya Lantunan Ayat Suci Al-Qur’an Warga Binaan Lapas Narkotika Karang Intan

Karang Intan, INFO_PAS – Suara merdu bergema di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan ketika ayat-ayat suci Al-Qur’an dilantunkan Warga Binaan yang tergabung dalam program pembinaan kepribadian masjid, Kamis (3/10). Kegiatan yang diikuti puluhan Warga Binaan itu merupakan bagian dari program pembinaan spiritual dalam membangun karakter melalui pendekatan religius.
“Kegiatan ini rutin diselenggarakan untuk memperkuat iman dan menciptakan suasana batin lebih damai melalui lantunan ayat-ayat Al-Qur’an yang mereka baca, salah satunya Yasin,” ungkap pelaksana pembinaan kepribadian masjid, Ardian.
Ia menambahkan, perwakilan Warga Binaan memimpin bacaan dengan pengeras suara, sedangkan jamaah lainnya mengikuti bacaan secara mandiri. “Kegiatan kerohanian masjid ini ada beberapa. Selain pembacaan ayat-ayat Al-Qur’an, ada juga maulid habsyi, ceramah agama, baca tulis Al-Qur’an, pembacaan burdah, dan lainnya. Semua kegiatan itu diikuti antusias para Warga Binaan,” tambah Ardian.
Sementara itu, Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Edi Mulyono, mengungkapkan pembinaan kepribadian merupakan bentuk komitmen memberikan ruang untuk Warga Binaan, memperdalam agama, dan meningkatkan kualitas spiritual selama menjalani pembinaan di Lapas. “Pendekatan spiritual salah satu cara yang efektif membantu Warga Binaan dalam proses pemulihan, baik secara mental maupun emosional. Diharapkan Warga Binaan menjadi pribadi yang lebih baik selama menjalani pembinaan di Lapas maupun ketika mereka sudah kembali ke masyarakat,” harapnya.
Salah satu Warga Binaan, Agus, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan bisa mengikuti pembinaan kepribadian masjid yang diselenggarakan Lapas Narkotika Karang Intan. “Kami merasa lebih tenang dan mendapatkan rasa damai dari setiap ayat yang dibaca. Kegiatan ini sangat membantu kami dalam introspeksi dan memperbaiki diri atas kesalahan yang diperbuat di masa lalu,” ungkapnya.
Kontributor: LPN Karang Intan
What's Your Reaction?






