Nilai Mutu Sangat Baik, Lapas Tanjungpandan Raih Penghargaan Terbaik I Survei Pelayanan Publik

Belitung, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tanjungpandan kembali torehkan prestasi dalam upaya peningkatan pelayanan publik. Kali ini, Lapas Tanjungpandan raih penghargaan Terbaik I dalam capaian Survei Persepsi Anti Korupsi dan Survei Persepsi Kualitas Pelayanan yang diberikan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kepulauan Bangka Belitung.
Piagam penghargaan tersebut diterima oleh Kepala Lapas Tanjungpandan, Gowim Mahali, dari Kepala Kanwil Kemenkumham Kepulauan Bangka Belitung, Harun Sulianto, pada kegiatan Penguatan Tugas Fungsi dan Integritas di Aula Lapas Tanjungpandan, Sabtu (24/8). "Alhamdulillah atas kerja keras seluruh jajaran melalui berbagai inovasi pelayanan publik yang kami berikan mendapatkan hasil survei kepuasan masyarakat dengan nilai mutu Sangat Baik,” ujar Gowim.
Ia menjelaskan untuk mendapat penilaian yang baik dari masyarakat, pihaknya terus meningkatkan pendukung infrastruktur yang ada di satuan kerja, termasuk penguatan pelayanan prima bagi petugas, sehingga mampu memberikan akses yang baik kepada masyarakat. “Salah satunya, kami bekerja sama dengan BRI Cabang Tanjungpandan untuk memberikan penguatan terkait excelent service,” jelas Gowim.
Sebagai informasi, penghargaan terkait hasil survei kepuasan masyarakat melalui Indeks Persepsi Korupsi terhadap layanan yang diselenggarakan Lapas Tanjungpandan merupakan implementasi dari instruksi Presiden RI yang tercantum pada Peraturan Presiden RI Nomor 55 Tahun 2012 tentang Stranas PPK Jangka Panjang 2012-2025 dan Stranas PPK Jangka Menengah Tahun 2012-2014, yakni tentang upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi. (IR)
Kontributor: Lapas Tanjungpandan
What's Your Reaction?






