Pembekalan Kemandirian Siapkan WBP Jadi Tenaga Terampil

Pangkalpinang, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas III Pangkalpinang menggelar pembekalan bidang kemandirian bagi 80 Warga Binaan Pemasyarakatan mulai Selasa (29/10) di Aula Bimbingan Kerja Lapas Narkotika Pangkalpinang. Menggandeng Yayawan Ganesha Pangkalpinang, pembekalan pembinaan kemandirian ini mengusung tema “Peningkatan Keterampilan WBP Guna Untuk Menjadi Pribadi Yang Mandiri.”
Jenis pembekalan yang diberikan kepada WBP antara lain pengelasan, meubelair, kerajinan akrilik, dan pijat refleksi. Rencananya, pembekalan tersebut akan berlangsung selama satu bulan.
Kepala Lapas Narkotika Pangkalpinang, Yugo Indra Wicaksi, mengatakan kegiatan tersebut guna meningkatkan kepribadian terhadap WBP serta peningaktan kemandirian agar mereka mendapat bekal nantinya ketika keluar dari tahanan. “Utamanya kita punya program kepada WBP untuk memberikan kontribusi dalam pembangunan dengan cara menciptakan tenaga terampil,” tuturnya.
Mereka yang sudah terlatih nantinya dapat berkarya sesuai dengan keterampilan dan minatnya masing-masing, misalnya pembangunan sekolah yang rusak, rumah yatim piatu yang rusak, proses pembanguan lainnya, serta membuka usaha bengkal atau sejenisnya.
Menurut Yugo, tenaga trampil ini akan dibekali sertifikat yang dikeluarkan oleh pihak Yayasan Ganesha dibawah pimpinan Rian selaku ketua pelaksana pelatihan usai kegiatan dilaksanakan. “Mantan narapidana kerap kesulitan untuk mencari pekerjaan. Padahal, kualitas tenaga kerja mantan narapidana ini tidak kalah dengan pekerja lainnya. Melalui program ini semoga dapat meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup para WBP pada saat mereka kembali kepada lingkungan sosialnya,” harap Yugo.
Kontributor: Lapas Narkotika Pangkalpinang
What's Your Reaction?






