Petugas Lapas Wanita Medan & Kayu Agung Barkebaya di Hari Kartini

Medan, INFO _PAS – Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Medan tampil beda pada peringatan Hari Kartini, Kamis (21/4). Bila biasanya mereka berseragam biru, hari itu mereka tampil rapi dan cantik memakai kebaya. “Petugas maupun Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mampu menjadi pejuang wanita Indonesia. Masih banyak pejuang wanita Indonesia lain di Indonesia, tidak hanya RA. Kartini,” ucap Kepala Lapas (Kalapas) Wanita Medan, Rosnaida, saat memimpin apel peringatan Hari Kartini, Kamis (21/4). Selain petugas lapas, apel tersebut juga diikuti oleh WBP. “Perjuangan sebagai wanita kita awali dulu dari rumah tangga masing-masing, khususnya terhadap anak dan suami, lingkungan bermasyarakat, dan lingkungan kantor tempat kita bekerja,” pesan Kalapas. [caption id="attachment_34831" align="alignleft" width="300"] Petugas Lapas Wanita Medan & Kayu Agung Barkebaya di Hari Kartini

Medan, INFO _PAS – Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Medan tampil beda pada peringatan Hari Kartini, Kamis (21/4). Bila biasanya mereka berseragam biru, hari itu mereka tampil rapi dan cantik memakai kebaya. “Petugas maupun Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mampu menjadi pejuang wanita Indonesia. Masih banyak pejuang wanita Indonesia lain di Indonesia, tidak hanya RA. Kartini,” ucap Kepala Lapas (Kalapas) Wanita Medan, Rosnaida, saat memimpin apel peringatan Hari Kartini, Kamis (21/4). Selain petugas lapas, apel tersebut juga diikuti oleh WBP. “Perjuangan sebagai wanita kita awali dulu dari rumah tangga masing-masing, khususnya terhadap anak dan suami, lingkungan bermasyarakat, dan lingkungan kantor tempat kita bekerja,” pesan Kalapas. [caption id="attachment_34831" align="alignleft" width="300"]peringatan Hari Kartini di Lapas Kayu Agung peringatan Hari Kartini di Lapas Kayu Agung[/caption] Di Lapas Kayu Agung, peringatan Hari Kartini juga diperingati petugas wanita dengan memakai kebaya, sanggul, dan hijab. “Para petugas wanita tetap bertugas seperti biasanya seperti melakukan penggeledahan kunjungan. Selama ini, para petugas wanita turut serta dalam pemberantasan peredaran narkoba di Lapas Kayu Agung, bukan hanya petugas jaga laki-laki saja,” puji Kalapas Kayu Agung, Mujiarto. Ia berharap peringatan Hari Kartini dapat semakin menunjukan emansipasi perempuan Indonesia, khususnya petugas perempuan di Lapas Kayu Agung.     Kontributor: Heni P. Tarigan dan Arfindo Antariksawan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0