Refleksi Diri, Lapas Suliki Gelar Pengajian Akhir Tahun

Lima Puluh Kota, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Suliki gelar refleksi diri berupa pengajian akhir tahun bersama Warga Binaan sebagai bagian dari program pembinaan kepribadian, Selasa (31/12). Kegiatan ini bertujuan sebagai langkah untuk memberikan kesempatan kepada Warga Binaan merenung, bersyukur, dan merencanakan perubahan positif di tahun yang akan datang, serta menambah motivasi untuk menyongsong tahun 2025 dan menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Pada kesempatan ini, Lapas Suliki menghadirkan Buya Syahril yang memimpin pengajian sekaligus siraman rohani di Masjid At-Taubah Lapas Suliki. Para Warga Binaan pun mengenakan baju koko lengkap dengan peci.
Kepala Lapas Suliki, Kamesworo, memberikan semangat kepada para Warga Binaan untuk terus memiliki tujuan dan impian menjadi lebih baik di tahun 2025. "Kita harus punya tujuan untuk menjadi lebih baik lagi di tahun 2025. Mari renungi perbuatan masa lalu, menerima tanggung jawab atas kesalahan yang telah diperbuat," ajaknya.
Kamesworo berkeinginan membangun tekad untuk mengubah perilaku Warga Binaan di masa depan agar lebih baik lagi. "Kami percaya dengan memberikan ruang untuk refleksi dan perbaikan diri, Warga Binaan dapat menjalani proses perubahan ke arah yang lebih baik," ujarnya.
Ia pun berharap pengajian jelang akhir tahun memperkuat komitmen Lapas Suliki dalam memberikan pembinaan kepribadian. "Hal itu berguna dalam mempersiapkan Warga Binaan saat kembali ke masyarakat," pungkas Kamesworo.
Salah satu Warga Binaan sangat senang bisa mengikuti pengajian akhir tahun ini karena menambah motivasi untuk semangat. “Kegiatannya sangat bermanfaat. Alhamdulillah, saya bisa lebih semangat menyambut tahun 2025 untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi,” ucapnya.
Kegiatan berjalan dengan lancar. Seluruh Warga Binaan larut dalam lantunan ayat suci Al-Qur’an dan siraman rohani penyejuk hati. (IR)
Kontributor: Lapas Suliki
What's Your Reaction?






