Rupbasan Bandung Koordinasi dengan PT. Pertamina Cabang Jabar
Bandung, INFO_PAS - Jajaran Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Klas I Bandung melakukan koordinasi dengan PT. Pertamina (Persero) Marketing Operation Region III Cabang Jawa Barat di Bandung, Senin, (2/3). Dipimpin Eko Suprapti Rudhatiningsih selaku Kepala Rupbasan Bandung, rombongan diterima staf Marketing Operation Region III Pertamina Bandung, Reza.
"Koordinasi ini untuk menyampaikan permohonan tenaga pengukur benda sitaan dan barang rampasan (baran baran) berupa bahan bakar minyak berupa solar dan sosialisasi tentang cara menentukan kualitas dan kuantitas basan yang telah lama disimpan di Rupbasan Bandung," jelas Eko.
Pihak PT. Pertamina pun menyambut baik permohonan dari Rupbasan Bandung. "Terkait hal ini, silakan Rupbasan Bandung untuk mengajukan surat permohonan tersebut agar bisa disampaikan kepada atasan kami," jelas Reza.
Atas keterbukaan dari PT. Pertamina, Kepala Rupbasan Bandung sangat mengapresiasi dan berharap koordinasi dan kerjas
Bandung, INFO_PAS - Jajaran Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Klas I Bandung melakukan koordinasi dengan PT. Pertamina (Persero) Marketing Operation Region III Cabang Jawa Barat di Bandung, Senin, (2/3). Dipimpin Eko Suprapti Rudhatiningsih selaku Kepala Rupbasan Bandung, rombongan diterima staf Marketing Operation Region III Pertamina Bandung, Reza.
"Koordinasi ini untuk menyampaikan permohonan tenaga pengukur benda sitaan dan barang rampasan (baran baran) berupa bahan bakar minyak berupa solar dan sosialisasi tentang cara menentukan kualitas dan kuantitas basan yang telah lama disimpan di Rupbasan Bandung," jelas Eko.
Pihak PT. Pertamina pun menyambut baik permohonan dari Rupbasan Bandung. "Terkait hal ini, silakan Rupbasan Bandung untuk mengajukan surat permohonan tersebut agar bisa disampaikan kepada atasan kami," jelas Reza.
Atas keterbukaan dari PT. Pertamina, Kepala Rupbasan Bandung sangat mengapresiasi dan berharap koordinasi dan kerjasama ini dapat terlaksana dengan baik. (IR)
Â
Kontributor: Mia Susanti