Rupbasan Jakbar & Tangerang Koordinasikan Baran yang Telah Inkracht

Jakarta, INFO_PAS - Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Jakarta Barat dan Tangerang menerima kunjungan koordinasi barang rampasan (baran) yang telah memiliki kekuatan hukum tetap atau inkrahct yang akan segera dilelangkan dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Barat dan Kantor Pelayanan Lelang dan Piutang Negara Tangerang (KPKNL), Kamis (24/3). Dalam kunjungan kali ini, pihak Kejari Jakarta Barat dan KPKNL Tangerang melihat langsung kondisi baran yang akan segera dilelang dengan didampingi Kepala Rupbasan Jakarta Barat dan Tangerang, Sardjono, serta Kepala Sub Seksi Admnistrasi Pemeliharaan, Musolikhan. Baran yang dilakukan penilaian dan penaksiran oleh Kejari Jakarta Barat dibantu oleh KPKNL Tangerang dalam kunjungan kali ini berupa satu unit sepeda motor tindak pidana pencurian dengan merek Yamaha Jupiter Z dan satu unit mobil tindak pidana merampas kemerdekaan seseorang dengan merek Nissan Grand Livina. “Kam

Rupbasan Jakbar & Tangerang Koordinasikan Baran yang Telah Inkracht
Jakarta, INFO_PAS - Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Jakarta Barat dan Tangerang menerima kunjungan koordinasi barang rampasan (baran) yang telah memiliki kekuatan hukum tetap atau inkrahct yang akan segera dilelangkan dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Barat dan Kantor Pelayanan Lelang dan Piutang Negara Tangerang (KPKNL), Kamis (24/3). Dalam kunjungan kali ini, pihak Kejari Jakarta Barat dan KPKNL Tangerang melihat langsung kondisi baran yang akan segera dilelang dengan didampingi Kepala Rupbasan Jakarta Barat dan Tangerang, Sardjono, serta Kepala Sub Seksi Admnistrasi Pemeliharaan, Musolikhan. Baran yang dilakukan penilaian dan penaksiran oleh Kejari Jakarta Barat dibantu oleh KPKNL Tangerang dalam kunjungan kali ini berupa satu unit sepeda motor tindak pidana pencurian dengan merek Yamaha Jupiter Z dan satu unit mobil tindak pidana merampas kemerdekaan seseorang dengan merek Nissan Grand Livina. “Kami harapkan koordinasi yang baik antar pihak terkait dalam hal penanganan basan dan baran, khususnya yang telah memiliki kekuatan hokum, dapat terus berjalan baik dan lancar sehingga basan dan baran yang disimpan disini tidak mengalami over capacity yang dapat mengurangi kualitas basan dan baran itu sendiri,” harap Sardjono. Selama ini, koordinasi yang terjalin dengan Kejari Jakarta Barat dan KPKNL Tangerang berjalan cukup baik. Sebelumnya, Sardjono juga telah melakukan kunjungan langsung ke Kejati Jakarta Barat  sebagai langkah untuk saling memperkuat kerjasama dan penaganan basan dan baran, khususnya yang telah memiliki kekuatan hukum yang tetap. (IR)     Kontributor: Fajri

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0