Rutan Batang Sambut Positif Keberadaan MPP Kab. Batang

Rutan Batang Sambut Positif Keberadaan MPP Kab. Batang

Batang, INFO_PAS – Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Batang, Rindra Wardhana, menghadiri grand launching Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Batang yang diresmikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Tjahjo Kumolo, Kamis (23/1). Ia menyambut gembira layanan MPP yang berlokasi di Jl. Urip Sumoharjo No. 13 ini serta mengimbau masyarakat Batang untuk memanfaatkan fasilitas kemudahan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang tersebut.

“Sekarang masyarakat Batang dan sekitar kalau mau mengurus paspor, dan lain-lain cukup dekat dan satu atap. Ini sangat mempermudah masyarakat,” kata Karutan.

Turut hadir dalam acra tersebut Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Jawa Tengah, Tarsono, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Kepala Imigrasi Pemalang, serta para kepala daerah dan pengusaha setempat. Bupati Batang, H. Wihaji menuturkan MPP merupakan layanan modern satu atap yang melayani kurang lebih 290 jenis pengurusan yang bisa diakses masyarakat di MPP.

Instansi yang bergabung dalam MPP Kabupaten Batang antara lain Perusahaan Listrik Negara, Kepolisian Resor Batang, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan dan Ketenagakerjaan, serta Kantor Imigrasi, sedangkan dinas yang akan menjalankan pelayanan MPP antara lain Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Dinas Pertanahan, Dinas Sosial, dan lain sebagainya.

Pada kesempatan tersebut juga ditandatangani nota kesepahaman antara Pemkab Batang dengan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah dalam pelayanan pengurusan paspor di MPP. Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah, dalam hal ini Kantor Imigrasi Pemalang, membuka loket pengurusan paspor di MPP Batang.

Sebelum menandatangani nota kesepahaman dengan Pemkab Batang, Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tarsono, menyempatkan diri mengunjungi Rutan Batang. Tarsono juga berdialog dengan Warga Binaan Pemasyarakatan dan memberi pengarahan kepada petugas Rutan Batang

 

 

Kontributor: Rutan Batang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0