Rutan Rangkasbitung Selenggarakan Turnamen Voli Terbuka

Rangkasbitung, INFO_PAS – Memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-55, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rangkasbitung mengadakan Turnamen Voli Terbuka, Selasa (23/4) di Lapangan Serbaguna Rutan Rangkasbitung. Turnamen ini diikuti tim tingkat umum, instansi vertikal, instansi pemerintah daerah, BUMN/BUMD, dan perguruan tinggi se-wilayah Lebak Kepala Rutan (Karutan) Rangkasbitung, Aliandra Harahap, menyampaikan maksud diselenggarakannya kegiatan tersebut. “Sebagai Bakti Pemasyarakatan, kami bermaksud mengajak seluruh masyarakat, yang merupakan salah satu dari tiga pilar utama Pemasyarakatan bersama petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) menjalin silaturahmi dan sama-sama mendukung kegiatan pembinaan di Rutan Rangkasbitung. Harapannya masyarakat bisa melihat sikap kekeluargaaan, etika, dan pembinaan positif di sini,” ujar Aliandra Senada dengan Karutan, koordinator kegiatan bola voli, Parhan Septiana, mengapresiasi antusiasme masyarakat dalam

Rutan Rangkasbitung Selenggarakan Turnamen Voli Terbuka
Rangkasbitung, INFO_PAS – Memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-55, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rangkasbitung mengadakan Turnamen Voli Terbuka, Selasa (23/4) di Lapangan Serbaguna Rutan Rangkasbitung. Turnamen ini diikuti tim tingkat umum, instansi vertikal, instansi pemerintah daerah, BUMN/BUMD, dan perguruan tinggi se-wilayah Lebak Kepala Rutan (Karutan) Rangkasbitung, Aliandra Harahap, menyampaikan maksud diselenggarakannya kegiatan tersebut. “Sebagai Bakti Pemasyarakatan, kami bermaksud mengajak seluruh masyarakat, yang merupakan salah satu dari tiga pilar utama Pemasyarakatan bersama petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) menjalin silaturahmi dan sama-sama mendukung kegiatan pembinaan di Rutan Rangkasbitung. Harapannya masyarakat bisa melihat sikap kekeluargaaan, etika, dan pembinaan positif di sini,” ujar Aliandra Senada dengan Karutan, koordinator kegiatan bola voli, Parhan Septiana, mengapresiasi antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan turnamen dan kegiatan lainnya. [caption id="attachment_78080" align="aligncenter" width="300"] turnamen voli di Rutan Rangkasbitung[/caption] “Alhamdulillah, antusiasnya masyarakat mendaftar dan mengikuti kegiatan. Tadi pagi sudah dilaksanakan babak penyisihan. Kami harap kegiatan ini memperkuat silaturahmi dan kebersamaan serta menciptakan harmonisasi lingkungan Rutan Rangkasbitung dengan masyarakat. Semoga WBP juga bisa memanfaatkan baik untuk menunjukan kreasi, bakat, minat, serta menunujukan akhlak yang baik setelah dilakukan pembinaan di sini sehingga masyarakat menerima dengan baik nantinya setelah bebas,” tutur Parhan yang juga menjabat Pengelola Barang Milik Negara Rutan Rangkasbitung. Sementara itu, perwakilan peserta asal kementerian Agama Kabupaten Lebak, Hadi, menyampaikan apresiasi terhadap terselenggaranya kegiatan turnamen bola voli ini. “Kami awalnya tidak menduga akan dilaksanakan di dalam putan, tapi setelah kami ke dalam ternyata penuh dengan kegiatan positif. Ada lapangan untuk kegiatan olahraga dan ruang aula untuk pembinaan lain. Kami juga lihat pembinaan menjahit dan lainnya. Kami cukup senang bisa ke sini karena menjadi cerminan kami untuk senantiasa bersyukur kepada Allah SWT. Kami dukung rutan dan moga kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan selanjutnya,” harap Hadi.     Kontributor: Pratamadzyogas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0