Saat Pergantian Regu Jaga, P2U Rutan Bandung Digeledah
Bandung, INFO_PAS – Bertepatan dengan serah terima regu pengamanan malam, Selasa (1/3), Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Bandung, Gun Gun Gunawan, beserta seluruh pejabat struktural menggeledah badan dan barang milik petugas Pengamanan Pintu Utama (P2U) dan regu pengamanan.
“Penggeledahan ini merupakan tindaklanjut perintah Presiden, Menteri Hukum dan HAM, serta Direktur Jenderal Pemasyarakatan mengenai perang terhadap narkoba. Kami upayakan agar Rutan Bandung bebas dari peredaran dan penyelundupan narkoba,†tegas Karutan.
Dalam penggeledahan ini, tidak hanya pegawai tetapi loker penyimpanan barang pegawai pun tidak luput dari penyisiran dan hasilnya tidak ditemukan barang-barang yang dicurigai. “Saya sudah membuat jadwal penggeledahan untuk pejabat struktural. Kegiatan ini bisa insidentil sesuai kebutuhan," ungkap Gun Gun.
Ia mengingatkan agar jangan ada pegawai Rutan Bandung yang dicopot baju dinasnya karena narkoba, baik itu menjadi kurir, pema
Bandung, INFO_PAS – Bertepatan dengan serah terima regu pengamanan malam, Selasa (1/3), Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Bandung, Gun Gun Gunawan, beserta seluruh pejabat struktural menggeledah badan dan barang milik petugas Pengamanan Pintu Utama (P2U) dan regu pengamanan.
“Penggeledahan ini merupakan tindaklanjut perintah Presiden, Menteri Hukum dan HAM, serta Direktur Jenderal Pemasyarakatan mengenai perang terhadap narkoba. Kami upayakan agar Rutan Bandung bebas dari peredaran dan penyelundupan narkoba,†tegas Karutan.
Dalam penggeledahan ini, tidak hanya pegawai tetapi loker penyimpanan barang pegawai pun tidak luput dari penyisiran dan hasilnya tidak ditemukan barang-barang yang dicurigai. “Saya sudah membuat jadwal penggeledahan untuk pejabat struktural. Kegiatan ini bisa insidentil sesuai kebutuhan," ungkap Gun Gun.
Ia mengingatkan agar jangan ada pegawai Rutan Bandung yang dicopot baju dinasnya karena narkoba, baik itu menjadi kurir, pemakai, ataupun menjadi bandar narkoba. “Tidak ada lagi titipan barang yang dititipkan ke pegawai di waktu malam hari," imbaunya.
Penggeledahan tersebut mendapat dukungan dari petugas P2U dan regu pengamanan Rutan Bandung. "Terima kasih kepada Bapak Karutan beserta pejabat struktural yang melaksanakan penggeledahan sehingga dapat mengurangi tugas dan menghapus kecurigaan kepada kami," ungkap Budi Setiawan, salah seorang anggota P2U. (IR)
 Kontributor: Deden