Sragen, INFO_PAS – Sebanyak 15 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sragen menyerahkan handphone yang mereka miliki kepada Kepala Lapas Sragen, Yosef Yembise, Jumat (28/9). Bertempat di aula lapas, penyerahan handphone milik WBP juga disaksikan seluruh petugas Lapas Sragen.
“Kami terus melakukan sosialiasi tentang wilayah bebas handphone, pungutan liar, dan narkoba (halinar) kepada seluruh petugas dan WBP. Hasilnya, hari ini WBP secara sadar menyerahkan handphone yang mereka miliki,†terang Yosef.
[caption id="attachment_66306" align="aligncenter" width="300"] penyerahan HP milik WBP[/caption]
Ia berharap aksi ini akan diikuti oleh seluruh WBP Lapas Sragen demi mewujudkan zero halinar. “Ini adalah wujud komitmen kami untuk mewujudkan Lapas Sragen bebas halinar,†tegas Yosef.
Salah satu WBP yang menyerahkan WBP mengatakan ia dan rekan-rekannya sadar bahwa penggunaan handphone di dalam lapas adalah pelanggaran dan akan dikenakan sanksi.
“Kami sepakat menyerahkan handphone dan berharap seluruh WBP juga melakukan hal yang sama,†ajaknya.
Kontributor: Lapas Sragen