Sambangi Lapas Polewali, Kadiv PAS Sulbar Pastikan Hak WBP Terpenuhi

Polewali, INFO_PAS – Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadiv PAS) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat, HM. Anwar, beserta rombongan menyambangi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Polewali, Selasa (30/4). Setibanya di Lapas Polewali, Anwar langsung melakukan pengecekan ke beberapa titik, mulai dari dapur, blok hunian, fasilitas pelayanan, fasilitas pembinaan, hingga produk karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Selanjutnya, ia mengumpulkan WBP di Aula Lapas Polewali guna melakukan jajak pendapat terkait hak-hak WBP dan pelayanan di Lapas Polewali. Tujuannya memastikan hak-hak WBP terpenuhi serta mengantisipasi gangguan keamaan dan ketertiban (kamtib). "Komunikasi ini tujuannya mengantisipasi gangguan kamtib. Keluhan dan masukan dari WBP akan kami diskusikan lebih lanjut agar tercipta kebijakan yang membahagiakan seluruhnya," janji Anwar. Sementara itu, Kepala Lapas Polewali, Haryoto, mengungkapkan mekanisme jajak pendapat seperti ini s

Sambangi Lapas Polewali, Kadiv PAS Sulbar Pastikan Hak WBP Terpenuhi
Polewali, INFO_PAS – Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadiv PAS) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat, HM. Anwar, beserta rombongan menyambangi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Polewali, Selasa (30/4). Setibanya di Lapas Polewali, Anwar langsung melakukan pengecekan ke beberapa titik, mulai dari dapur, blok hunian, fasilitas pelayanan, fasilitas pembinaan, hingga produk karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Selanjutnya, ia mengumpulkan WBP di Aula Lapas Polewali guna melakukan jajak pendapat terkait hak-hak WBP dan pelayanan di Lapas Polewali. Tujuannya memastikan hak-hak WBP terpenuhi serta mengantisipasi gangguan keamaan dan ketertiban (kamtib). "Komunikasi ini tujuannya mengantisipasi gangguan kamtib. Keluhan dan masukan dari WBP akan kami diskusikan lebih lanjut agar tercipta kebijakan yang membahagiakan seluruhnya," janji Anwar. Sementara itu, Kepala Lapas Polewali, Haryoto, mengungkapkan mekanisme jajak pendapat seperti ini sudah menjadi kegiatan rutin di Lapas Polewali. [caption id="attachment_78536" align="aligncenter" width="300"] pengutan kepada jajaran Lapas Polewali[/caption] "Tiap hari ada yang ‘Musyawarah Harian’ di blok-blok hunian. Ada pula ‘Musyawarah Mingguan’ yang dihadiri pejabat dan kepala-kepala blok hunian untuk memastikan hak-hak setiap WBP terpenuhi," ujar Haryoto. Pada kesempatan tersebut, beberapa WBP mengungkapkan fasilitas pelayanan maupun pengurusan hak-hak WBP dirasa sudah baik. Selain itu, pengurusan Pembebasan Bersyarat, Cuti Bersyarat, maupun Remisi tidak dipungut biaya sama sekali di Lapas Polewali. Usai jejak pendapat, Kadiv PAS juga memberikan pengutan dan pengarahan kepada seluruh jajaran Lapas Polewali. Penguatan ini terkait tugas dan fungsi petugas di masing-masing seksi. Tujuannya agar dapat memaksimalkan kinerja petugas serta agar Lapas Polewali dapat menjadi instansi yang mendapat predikat Wilayah Bebas Korupsi.     Kontributo: Lapas Polewali

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0