Sosialisasi Bahaya Narkoba Oleh LPAIC Bagi WBP Lapas Narkotika Sungguminasa

Sungguminasa, INFO_PAS - Lembaga Peduli Anak Indonesia Cerdas (LPAIC) yang bergerak dalam perlindungan bagi anak yang merupakan generasi penerus bangsa kembali di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Sungguminasa menyapa Warga Binaan dalam sosialisasi Bahaya Narkoba Medical Perspective, Rabu (18/2). Kedatangan LPAIC yang kedua setelah pertemuan pertama 22 Desember 2014 lalu ini merupakan kerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan, Pemprov Sulsel, Pemkot Makassar dan Dinas Pendidikan kota Makassar terkait program tanggap Darurat Narkoba dan salah satunya dengan mengunjungi Lapas. "Sosialisasi kali ini lebih kepada Inside Motivation sebagai salah satu langkah yang digunakan lebih kepada penyadaran bagi anak yang sedang tersesat," jelas sarjana Psikologi Eldy Y.F Kasenda yang menjadi pembicara LPAIC. Sosialisasi yang berlangsung selama 2 jam yang dimulai pukul 13.00 WITA bertempat di aula Lapas Narkotika Sungguminasa,

Sosialisasi Bahaya Narkoba Oleh LPAIC Bagi WBP Lapas Narkotika Sungguminasa
Sungguminasa, INFO_PAS - Lembaga Peduli Anak Indonesia Cerdas (LPAIC) yang bergerak dalam perlindungan bagi anak yang merupakan generasi penerus bangsa kembali di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Sungguminasa menyapa Warga Binaan dalam sosialisasi Bahaya Narkoba Medical Perspective, Rabu (18/2). Kedatangan LPAIC yang kedua setelah pertemuan pertama 22 Desember 2014 lalu ini merupakan kerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan, Pemprov Sulsel, Pemkot Makassar dan Dinas Pendidikan kota Makassar terkait program tanggap Darurat Narkoba dan salah satunya dengan mengunjungi Lapas. "Sosialisasi kali ini lebih kepada Inside Motivation sebagai salah satu langkah yang digunakan lebih kepada penyadaran bagi anak yang sedang tersesat," jelas sarjana Psikologi Eldy Y.F Kasenda yang menjadi pembicara LPAIC. Sosialisasi yang berlangsung selama 2 jam yang dimulai pukul 13.00 WITA bertempat di aula Lapas Narkotika Sungguminasa, selain diisi dengan materi mengenai bahaya narkoba, hiburan dari LPAIC yang berisi pesan pesan religius, dan motivasi yang diberikan dihadapan 120 warga binaan lapas narkotika sungguminasa yang hadir saat itu. "Kami sangat terbuka bagi teman-teman dari luar yang ingin melakukan kegiatan-kegiatan seperti ini di Lapas Narkotika Sungguminasa,” Ungkap Askari Utomo Kepala Sub Seksi Bimbingan Narapidana. "Kegiatan yang membangun mental pola pikir serta perilaku warga binaan kearah yang lebih positif sebagai Langkah preemtif yang sangat dibutuhkan dalam tahap pembinaan saat ini, bagaimana mereka bisa terlepas dari pengaruh narkoba melalui pendekatan keluarga, sosial dan masyarakat,” tambah Askari. (SP) Kontributor :Ruri fatimansari

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0