Sukses Raih WBK, LPP Jakarta Jadi Percontohan Lapas Lain

Sukses Raih WBK, LPP Jakarta Jadi Percontohan Lapas Lain

Jakarta, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Jakarta berhasil meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) tahun 2020 lalu. Penghargaan yang diberikan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi ini merupakan piagam bergengsi yang diperebutkan lembaga/kementerian dalam memberikan pelayanan publik yang bebas dari korupsi.

 

Diraihnya status WBK menjadi acuan bagi lapas lain untuk mengikuti jejak yang sama. Salah satunya dilakukan Lapas Perempuan Manokwari yang melakukan studi tiru ke Lapas Perempuan Jakarta, Rabu (24/3). “Kami memilih Lapas Perempuan Jakarta karena sangat menginsipirasi, terutama dari banyaknya perubahan yang telah dilakukan sehingga berhasil meraih predikat WBK,” ungkap Masjuno, Kepala Divisi Pemasyarakatan Papua Barat yang turut mendampingi.

 

Menurutnya, Lapas Perempuan Jakarta memiliki energi yang tidak dimiliki semua satuan kerja (satker) sehingga menjadi alasannya untuk mengunjungi satker di wilayah Jakarta Timur tersebut. Tak hanya itu, Lapas Perempuan Jakarta juga memiliki banyak inovasi yang memudahkan masyarakat dalam menerima pelayanan publik.

Hal itu dibenarkan Kepala Lapas Perempuan Jakarta, Herlin Candrawati. Ia menuturkan kunci sukses dalam meraih WBK adalah komitmen dari seluruh petugas serta mengubah mindset sebagai pelayan masyarakat. “Saat ini tugas kita adalah melayani masyarakat, bukan lagi dilayani. Tidak perlu mewah, tidak perlu serba digital, yang penting masyarakat dimudahkan dalam melakukan pelayanan,” tutur Herlin.

 

Salah satu inovasi unggulan yang membawa Lapas Perempuan Jakarta meraih WBK adalah Layanan Kunjungan Sistem Informasi Online (Lakusinone) yang memudahkan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) bertatap muka dengan keluarga secara virtual dan Sistem Informasi Keluarga Lewat WhatsApp (Si Gawat) sebagai sarana penyampaian informasi kepada keluarga WBP melalui aplikasi WhatsApp. (IR)

 

 

 

 

Kontributor: Syifa Amelia

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0