Lapas Bogor Teken Kerja Sama Wujudkan WBP Menjadi SDM Unggul

Lapas Bogor Teken Kerja Sama Wujudkan WBP Menjadi SDM Unggul

Bogor, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bogor menyepakati kerja sama dengan sejumlah pihak, diantaranya PT. SWEN Inovatif Transfer, IMAH Kreasi Bogor, Yayasan Dewi Sekar Wangi, dan PT Adipraya Hijau Lestari demi meningkatkan kualitas pembinaan kemandirian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) berlangsung di Aula Sahardjo Lapas Bogor, Kamis (6/2).

“Penandatanganan PKS ini merupakan langkah konkret kami dan jajaran untuk mendukung salah satu program Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, yakni membentuk WBP menjadi sumber daya manusia unggul,” tegas Kepala Lapas Bogor, Teguh Wibowo.

Nantinya, para WBP akan mendapatkan pelbagai kegiatan kemandirian dan keterampilan, seperti pelatihan peternakan ayam kampung potong dan budidaya burung puyuh, pembuatan kerajinan tangan, tata boga, pangkas rambut, serta pengolahan limbah medis.

WBP yang telah mengikuti program pelatihan juga akan mendapatkan sertifikat yang dapat dipergunakan sebagai bekal bagi mereka ketika selesai menjalani masa pidana nantinya.

 

 

Kontributor: Hikmawan Eka

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0