Taruna Poltekip Rampungkan Orlap di Lapas Labuhan Bilik
Labuhan Bilik, INFO_PAS - Taruna Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) Tingkat I Angkatan LV Tahun Akademik 2021, Ade Fahrezi Tarigan, rampungkan masa Orientasi Lapangan (Orlap) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Labuhan Bilik, Rabu (21/7). Selama 10 hari melaksanakan Orlap di Lapas Labuhan Bilik, ia telah melaksanakan orientasi di subseksi pembinaan, subseksi admisi dan orientasi, subseksi keamanan dan ketertiban, serta urusan tata usaha.
Ade berterima kasih kepada keluarga besar Lapas Labuhan Bilik karena menyambutnya dengan hangat. “Tidak hanya pengetahuan dan pengalaman yang saya dapatkan di sini, tapi juga keluarga,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Dian Artanto selaku Kepala Lapas Lakuban Bilik, memberikan wejangan kepada Taruna Ade. “Semoga dapat mengimplementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi melalui penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, meningkatkan kompetensi dengan pemahaman lingkungan tugas, serta meningkatkan kompetensi dan profesionalisme dalam mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama melaksanakan pendidikan di Poltekip,” pesannya. (IR)
Kontributor: Lapas Labuhan Bilik