Vaksinasi WBP, LPN Langsa Bersinergi dengan Kepolisian & Dinkes

Vaksinasi WBP, LPN Langsa Bersinergi dengan Kepolisian & Dinkes

Langsa, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Langsa bersinergi dengan Kepolisian Resor (Polres) Langsa dan Dinas Kesehatan (Dinkes) melalui Puskesmas Langsa Timur gelar vaksinasi serentak bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Aula Lapas, Kamis (25/11). Hal tersebut sejalan dengan program pemerintah yang mengupayakan agar WBP mendapatkan vaksinasi sehingga dapat menurunkan risiko terpapar Coronavirus disease (COVID-19).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Narkotika Langsa, Herman Anwar, didampingi Yopi Syahputra selaku Kepala Seksi Pembinaan Narapidana/Anak Didik dan Kegiatan Kerja, serta Idris selaku Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas. Hadir pula Kepala Satuan Resor Narkotika Polres Langsa, Iptu. Imam Azies Rachman, serta anggota Komando Rayon Militer 23/Langsa Timur dan Komando Distrik Militer 0104 Aceh Timur.

“Kami atas nama jajaran Lapas Narkotika Langsa mengucapkan terima kasih kepada Polres Langsa dan Dinkes Kota Langsa melalui Puskesmas Langsa Timur dalam pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi WBP,” ucap Herman.

Di tempat terpisah, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Aceh, Meurah Budiman, melalui Kepala Divisi Pemasyarakatan, Heri Azhari, menyampaikan vaksinasi COVID-19 dilaksanakan secara serentak di 13 Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan wilayah Aceh. “Semoga vaksinasi COVID-19 terus berjalan dan sesuai harapan pemerintah, yakni pada akhir Desember 2021 dapat mencapai 70% yang sudah tervaksin,” harapnya. (IR)

 

Kontributor: LPN Langsa

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0