WBP Lapas Cipinang Panen Aneka Buah & Sayuran

Jakarta, INFO_PAS – Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang tengah bersuka cita. Pada Kamis (27/9) mereka memanen aneka sayuran dan buah yang mereka budidayakan seperti bunga kol, pare, okra, kangkung, bayam, pisang tanduk, dll. Kepala Seksi Bimbingan Kerja pada Bidang Kegiatan Kerja Lapas CIipinang, Moch Yudha Triwangga, mengatakan bahwa Napi Berkebun merupakan bentuk kegiatan yang diberikan oleh negara, dalam hal ini lapas, untuk memasyarakatkan narapidana yang sedang menjalani hukuman. “Kegiatan ini mengajarkan cara merawat tanaman dari benih hingga siap di panen sehingga ketika sudah bebas nanti WBP tersebut memiliki keterampilan untuk dapat kembali ke kehidupan di tengah-tengah masyarakat,” harap Yudha. Area kosong diantara tembok lapas dengan pagar besi di samping timur Lapas Cipinang  berukuran 10 x 70 meter dimanfaatkan setiap harinya setiap harinya dalam kegiatan Napi Berkebun yang diikuti 15 WBP. â€

WBP Lapas Cipinang Panen Aneka Buah & Sayuran
Jakarta, INFO_PAS – Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang tengah bersuka cita. Pada Kamis (27/9) mereka memanen aneka sayuran dan buah yang mereka budidayakan seperti bunga kol, pare, okra, kangkung, bayam, pisang tanduk, dll. Kepala Seksi Bimbingan Kerja pada Bidang Kegiatan Kerja Lapas CIipinang, Moch Yudha Triwangga, mengatakan bahwa Napi Berkebun merupakan bentuk kegiatan yang diberikan oleh negara, dalam hal ini lapas, untuk memasyarakatkan narapidana yang sedang menjalani hukuman. “Kegiatan ini mengajarkan cara merawat tanaman dari benih hingga siap di panen sehingga ketika sudah bebas nanti WBP tersebut memiliki keterampilan untuk dapat kembali ke kehidupan di tengah-tengah masyarakat,” harap Yudha. Area kosong diantara tembok lapas dengan pagar besi di samping timur Lapas Cipinang  berukuran 10 x 70 meter dimanfaatkan setiap harinya setiap harinya dalam kegiatan Napi Berkebun yang diikuti 15 WBP. “Saya mengikuti kegiatan Napi Berkebun untuk refreshing dan menambah ilmu,” papar Subur Supriyanto, narapidana kasus pidana umum. Selain Napi Berkebun, Lapas Cipinang juga menggiatkan kegiatan pembinaan WBP lainnya.   Kontributor: Lapas Cipinang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0