Akhir Pekan, Ratusan Pengunjung Padati NAPI Craft 2018

Jakarta, INFO_PAS - Memasuki akhir pekan, ratusan pengunjung terlihat memadati area pameran seni karya narapidana NAPI Craft 2018 “HOPE” di Museum Seni Rupa dan Keramik kawasan Kota Tua Jakarta, Minggu (4/11). Pengunjung yang datang berasal dari berbagai usia tersebut tidak hanya berasal dari Jakarta, namun juga berasal dari luar daerah bahkan mancanegara. “Ini merupakan pameran yang sangat baik dan bisa memberikan persepsi yang positif tentang rekan-rekan yang akan bebas kelak,” ujar Faiz Tahir, pengunjung dari Malaysia. Memasuki area depan museum, pengunjung akan disambut oleh alunan musik dari band akustik Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Tangerang (LPP Tangerang) dan Lapas Kelas I Cipinang (Lapas Cipinang). Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat melihat langsung proses pembuatan lukisan dengan media kaos dan jaket oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara Cipinang (Rutan Cipinang) dan pembuatan sulam pita oleh WBP LPP Tang

Akhir Pekan, Ratusan Pengunjung Padati NAPI Craft 2018
Jakarta, INFO_PAS - Memasuki akhir pekan, ratusan pengunjung terlihat memadati area pameran seni karya narapidana NAPI Craft 2018 “HOPE” di Museum Seni Rupa dan Keramik kawasan Kota Tua Jakarta, Minggu (4/11). Pengunjung yang datang berasal dari berbagai usia tersebut tidak hanya berasal dari Jakarta, namun juga berasal dari luar daerah bahkan mancanegara. “Ini merupakan pameran yang sangat baik dan bisa memberikan persepsi yang positif tentang rekan-rekan yang akan bebas kelak,” ujar Faiz Tahir, pengunjung dari Malaysia. Memasuki area depan museum, pengunjung akan disambut oleh alunan musik dari band akustik Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Tangerang (LPP Tangerang) dan Lapas Kelas I Cipinang (Lapas Cipinang). Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat melihat langsung proses pembuatan lukisan dengan media kaos dan jaket oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara Cipinang (Rutan Cipinang) dan pembuatan sulam pita oleh WBP LPP Tangerang. Tidak ketinggalan, pengunjung juga dapat menikmati kopi dari Join x Jeera Coffee House yang diracik oleh WBP Rutan Cipinang, serta berbelanja produk unggulan narapidana dari LPP Tangerang. Di dalam ruang pamer, pengunjung dapat melihat foto pemasyarakatan tempo dulu serta disuguhi berbagai karya seni buatan narapidana seperti tiruan motor dari lintingan koran, boneka robot dari flannel, meja papan catur batok kelapa, kerajinan rajutan dan sulam pita, robot korek api, Al Quran raksasa, scan art, puluhan lukisan piring serta berbagai karya seni lainnya. Para pengunjung juga dapat berfoto di dalam ruang pamer. “Ini sangat kreatif. Pameran ini menjadi wadah yang sangat positif. Kelak bisa menjadi warga yang bermanfaat dan bisa diterima kembali di masyarakat,” ujar Dewi, pengunjung dari Bandung. Napi Craft 2018 diselenggarakan selama tujuh hari sejak 31 Oktober sampai dengan 7 November 2018 kecuali hari Senin tutup. Setiap harinya pengunjung akan disuguhi berbagai penampilan live music dan bazar kuliner pada hari-hari tertentu.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0