Anak LPKA Ambon Tekun Belajar IPA dan Kewarganegaraan Bersama PKBM Amanah

Anak LPKA Ambon Tekun Belajar IPA dan Kewarganegaraan Bersama PKBM Amanah

Ambon, INFO_PAS – Tutor Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Amanah Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon kembali melaksanakan proses pembelajaran bagi Anak, Kamis (17/2). Adapun mata pelajaran yang di berikan adalah Ilmu Pengetahuan Alam paket B yang diikuti empat Anak, serta Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan  paket C yang diikuti tiga Anak.

Anak terlihat sangat antusias dalam mengikuti setiap proses pembelajaran yang diberikan oleh para tutor. “Mereka sangat aktif pada kegiatan belajar, setiap pertanyaan yang kami berikan mereka mampu menjawab. Mereka mempunyai semangat yang luar biasa untuk belajar,” tutur salah satu tutor PKBM Amanah, Zadrak R.

Pelaksana Tugas Kepala Seksi Pembinaan, Salmon R Mahulette, memberikan apresiasi kepada tutor PKBM yang sudah dengan penuh semangat memberikan ilmu bagi Anak. “Kerja keras kalian sangat mulia untuk mencerdaskan generasi-generasi muda harapan bangsa,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala LPKA Ambon, Catherian V. Picauly menjelaskan pada dasarnya setiap Anak dalam proses peradilan pidana berhak memperoleh pendidikan sesuai dengan yang diamanatkan dalam Undang-Undang RI Nomor 11 Tahun 2012 Tentang Sistem Peradilan Pidana Anak.

“Ini merupakan langkah awal melanjutkan Anak merdeka belajar tahun 2022, LPKA Ambon bersinergi dengan sanggar kegiatan belajar Kota Ambon dalam rangka memenuhi kebutuhan pendidikan Anak di LPKA,” tutur Catherian. (prv)

 

Kontributor: LPKA Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0