Bahas Strategi Pembinaan Warga Binaan, Kakanwil Ditjenpas Maluku Terima Kunjungan Bupati Buru

Bahas Strategi Pembinaan Warga Binaan, Kakanwil Ditjenpas Maluku Terima Kunjungan Bupati Buru

Ambon, INFO_PAS – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku, Ricky Dwi Biantoro, menerima kunjungan kerja Bupati Kabupaten Buru, Ikram Umasugi, pada Senin (7/7). Bertempat di ruang kerja Kakanwil, kunjungan ini bertujuan mempererat silaturahmi sekaligus membahas langkah strategis penguatan program pembinaan kemandirian di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Namlea.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Buru terpilih periode 2025-2030 itu mengapresiasi program pembinaan di Lapas Namlea, khususnya produksi minyak kayu putih yang menjadi ciri khas daerah Buru. “Kami sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan Lapas Namlea dalam memberdayakan Warga Binaan. Produksi minyak kayu putih bukan hanya pembinaan, tetapi juga potensi kerja sama daerah yang sangat baik ke depannya,” ujar Ikram.

Menanggapi hal tersebut, Kakanwil Ditjenpas Maluku menyambut baik rencana kerja sama lintas sektor dan menegaskan komitmennya untuk mendukung pembinaan yang berorientasi pada peningkatan keterampilan serta kemandirian Warga Binaan.  “Sinergi dengan pemerintah daerah sangat penting untuk membangun sistem pembinaan yang holistik dan berkelanjutan. Kami menyambut positif dukungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buru dalam mengembangkan program pembinaan di Lapas Namlea,” jelas Ricky.

Lebih lanjut, Ricky menyampaikan pihaknya mendorong setiap Unit Pelaksana Teknis ( Pemasyarakatan di Maluku untuk menggali potensi lokal sebagai bagian dari program pembinaan. Dengan begitu, Warga Binaan memiliki bekal keterampilan dan lebih siap kembali ke masyarakat setelah menjalani masa pidana.

“Kunjungan ini semoga menjadi langkah awal untuk memperkuat sinergi antara Kanwil Ditjenpas Maluku, Lapas Namlea, dan Pemkab Buru demi mewujudkan pembinaan yang berdaya guna dan berkelanjutan,” harap Ricky. (afn)

 

 

Kontributor: Kanwil Ditjenpas Maluku

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0