Bantuan Obat Tingkatkan Layanan Kesehatan di Lapas Kupang

Bantuan Obat Tingkatkan Layanan Kesehatan di Lapas Kupang

Kupang, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kupang mendapat dukungan dalam program peningkatan layanan kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Hal ini ditandai dengan penerimaan bantuan bidang kesehatan untuk WBP Lapas Kupang dari Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur melalui dinas kesehatan (dinkes), Senin (11/5).

Kepala Lapas (Kalapas) Kupang, Badarudin, pekan lalu sudah bersurat kepada Dinkes Provinsi Nusa Tenggara Timur agar dapat membantu kondisi kekurangan obat-obatan. “Kami bertekad meningkatkan layanan kesehatan bagi WBP dengan menggunakan semua sumber daya yang tersedia, termasuk menggandeng pihak ketiga,” jelasnya.

Bantuan yang diberikan berupa obat-obatan, vitamin, dan peralatan P3K dimana serah terima dilakukan di ruang Kalapas Kupang disaksikan beberapa pejabat terkait dan dokter Lapas Kupang. Bantuan yang diterima langsung diserahkan kepada petugas kesehatan di Klinik Pratama Cendana Lapas Kupang sehingga dapat langsung digunakan untuk melayani kebutuhan medis WBP yang membutuhkannya.

“Terima kasih kepada dinkes yang sudah membantu. Bantuan ini akan sangat membantu kami dan saya harap bantuan ini dapat digunakan oleh dokter dan rekan-rekan di klinik sebaik mungkin. Kiranya kerja sama ini dapat terus kita lakukan karena kami masih kekurangan obat-obatan,” harap Badarudin

 

 

Kontributor: Rucsy

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0