Bapas & Lapas Koordinasikan Kegiatan Donor Darah dengan PMI & Puskesmas

Bapas & Lapas Koordinasikan Kegiatan Donor Darah dengan PMI & Puskesmas

Saumlaki, INFO_PAS - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II melalui Kepala Subseksi Bimbingan Klien Dewasa, Yullie Welikin, mengunjungi Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Rabu (23/3). Kedatangan Yulie diterima langsung oleh Sekretaris PMI Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Chandra Utukaman.

Kepada Chandra, Yullie bermaksud mengkoordinasikan pelaksanaan donor darah petugas Bapas Saumlaki memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-58. “Menyambut HBP ke-58 akan ada berbagai kegiatan yang kami dilaksanakan, salah satunya donor darah. Maka, kami perlu koordinasikan langsung dengan PMI sekaligus meminta kesediaan untuk memfasilitasi pelaksanaan donor darah ini,” jelasnya.

Mewakili PMI Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Chandra Utukaman merespon baik kegiatan yang akan dilaksanakan, “PMI Kabupaten Kepulauan Tanimbar baru dibentuk bulan Desember tahun 2021 dan ini merupakan kali pertamanya kami melakukan kerja sama dengan instansi pemerintah. Nantinya akan dibuka langsung oleh Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar selaku Pimpinan PMI,” terangnya.

Chandra juga memastikan kesiapan petugas yang akan melaksanakan kegiatan donor darah. “Sebelum melakukakan donor darah, kami akan melakukan screening terlebih dahulu untuk memastikan petugas yang akan mendonorkkan darahnya, apakah layak atau tidak,” tambahnya seraya meminta Bapas Saumlaki menyediakan tempat tidur untuk dipakai dalam pengambilan darah pendonor.

Di tempat berbeda, Hesta Van Harling selaku Pelaksana Tugas Kepala Bapas Saumlaki mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada PMI Kabupaten Kepulauan Tanimbar yang sudah merespon permohonan yang diajukan Bapas Saumlaki “Semoga kerja sama ini terus berlanjut dan terjalin baik serta memberi manfaat dan pertolongan bagi orang lain yang sedang membutuhkan,” harapnya. 

 

Koordinasi serupa dilakukan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wonreli melalui Kepala Urusan Tata Usaha, Laban Ratu, beserta staf, Rega Restaliani, kala menyambangi Puskesmas Wonreli, Rabu (23/3). Dalam kesempatan ini, kedua pihak juga membahas pelayanan kesehatan, khususnya bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan petugas,

“Kami koordinasikan beberapa hal yang harus dilaksanakan, seperti pelaksanaan kegiatan donor darah memperingati HBP Ke-58, vaksinasi booster bagi petugas, maupun Perjanjian Kerja Sama antara Lapas dengan Puskesmas,” terang Laban.

Dari koordinasi tersebut, kegiatan donor darah belum dapat dilaksanakan karena kantong darah yang tidak tersedia di Puskesmas, tetapi akan dilakukan pemeriksaan kesehatan petugas dan WBP, Kamis (24/3) esok. “Terima kasih kami sampaikan kepada Puskesmas Wonreli karena menyambut baik kedatangan kami,” urai Laban.

Kepala Puskesmas Wonreli, Neth J Kalengit, menyambut baik kedatangan pihak Lapas Wonreli untuk melakukan koordinasi. “Kami siap mendukung program atau kegiatan Lapas Wonreli, khususnya dalam bidang kesehatan, baik pelayanan kepada petugas maupun WBP. Kami akan jadwalkan pemeriksaan kesehatan dan vaksinasi booster di Lapas Wonreli,” janjinya. (IR)

 

Kontributor: Bapas Saumlaki, Lapas Wonreli

 

What's Your Reaction?

like
2
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0