Cegah Halinar, LPP Ambon Optimalkan Tugas Satops Patnal

Cegah Halinar, LPP Ambon Optimalkan Tugas Satops Patnal

Ambon, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Ambon bertekad memerangi peredaran handphone, pungutan liar, dan narkotika (halinar). Dengan tekad ini, Lapas Perempuan Ambon mengoptimalkan kinerja Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) untuk melaksanakan pengawasan pada layanan registrasi tahanan dan narapidana,

 

Astrid F. Handayani selaku Ketua Satops Patnal Lapas Perempuan Ambon yang juga Kepala Subseksi Keamanan dan Ketertiban menerangkan sasaran kerja Satops Patnal adalah melakukan pencegahan dan penindakan terhadap penyalahgunaan wewenang dan ketidakpatuhan terhadap prosedur pada kedisipilnan petugas, pelaksanaan tugas pada area pengawasan dan pemeriksaan, Penjaga Pintu Utama, layanan kunjungan, penjagaan, pengawalan, pengamanan masa pengenalan lingkungan bagi tahanan/narapidana, penempatan kamar hunian, layanan penyediaan makanan dan kebutuhan dasar lainnya, layanan registrasi dan integrasi, serta sasaran khusus untuk tujuan investigasi.

 

“Dengan sasaran kerja di atas, kami bertekad untuk membersihkan seluruh hal-hal yang berbau negatif, terutama halinar di Lapas Perempuan Ambon,” tegas Astrid.

 

Sementara itu, Kepala Lapas Perempuan Ambon, Ellen M. Risakotta, menjelaskan pelaksanaan tugas Satops Patnal didasari pada tata nilai Tri Sakti Abiyana yang berarti Satops Patnal melaksanakan tugas demi mewujudkan tiga prasyarat, yaitu ketertiban, keselamatan, dan keamanan demi mendukung Revitalisasi Penyelenggaraan Pemasyarakatan. “Saya harap pelaksanaaan tugas Satops Patnal selalu ditingkatkan dengan mengedepankan tata nilai Tri Sakti Abiyana sehingga bisa mewujudkan Lapas Perempuan Ambon yang bersih dari halinar,” harap Ellen. (IR)

 

 

 

Kontributor: Arisandi Karmen

 

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0