Divisi PAS Sulut dan Aptikom Siap "Upgrade" Petugas PAS

Manado, INFO_PAS - Kepala Divisi Pemasyarakatan ( Kadiv Pas) Anthonius Ayorbaba menindaklanjuti kerjasama dengan Asosiasi Perguruan Tinggi Komputer (Aptikom) Sulawesi Utara, kamis (31/03). Dalam pertemuan sengan Sekretaris Aptikom Hasanuddin Sirait di Kanwil Sulut tersebut dibahas juga kelanjutan MoU yang akan diserangkaikan dengan perayaan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-52 tahun 2016. Anthonius mengatakan bahwa Petugas Pemasyarakatan harus mendapatkan pengetahuan di bidang informasi dan komunikasi. "Kami sangat berterima kasih atas kedatangan dari Aptikom, agar Pegawai Kemenkumham juga memperoleh pengetahuan di bidang informasi dan komunikasi sehingga memudahkan dalam pelaksanaan tugas setiap hari," pungkasnya. Edson yang dosen di Perguruan Tinggi di Manado ini menyatakan siap bekerjasama dengan Kemenkumham Sulut. Dia manambahkan bahwa Aptikom dapat melaksanakan kerjasama ini salah satunya dengan mengijinkan praktek atau magang bagi mahasiswa di Lapas/Ruta

Divisi PAS Sulut dan Aptikom Siap "Upgrade" Petugas PAS
Manado, INFO_PAS - Kepala Divisi Pemasyarakatan ( Kadiv Pas) Anthonius Ayorbaba menindaklanjuti kerjasama dengan Asosiasi Perguruan Tinggi Komputer (Aptikom) Sulawesi Utara, kamis (31/03). Dalam pertemuan sengan Sekretaris Aptikom Hasanuddin Sirait di Kanwil Sulut tersebut dibahas juga kelanjutan MoU yang akan diserangkaikan dengan perayaan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-52 tahun 2016. Anthonius mengatakan bahwa Petugas Pemasyarakatan harus mendapatkan pengetahuan di bidang informasi dan komunikasi. "Kami sangat berterima kasih atas kedatangan dari Aptikom, agar Pegawai Kemenkumham juga memperoleh pengetahuan di bidang informasi dan komunikasi sehingga memudahkan dalam pelaksanaan tugas setiap hari," pungkasnya. Edson yang dosen di Perguruan Tinggi di Manado ini menyatakan siap bekerjasama dengan Kemenkumham Sulut. Dia manambahkan bahwa Aptikom dapat melaksanakan kerjasama ini salah satunya dengan mengijinkan praktek atau magang bagi mahasiswa di Lapas/Rutan. "Mereka dapat mempraktekkan apa yang didapat selama kuliah  atau bahkan mahasiswa dapat melaksanakan Kuliah Kerja Nyata di lingkungan Kemenkumham Sulut,” ujar dosen Universitas Klabat. Dalam pertemuan ini Kadiv Pas memberikan MoU yang sudah ditandatangani oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan dan Kepala Aptikom se-Indonesia.** (FN)   Kontributor: Divisi PAS Sulut

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0