Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional, Lapas Perempuan Sungguminasa Panen Kangkung

Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional, Lapas Perempuan Sungguminasa Panen Kangkung

Sungguminasa, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Sungguminasa panen hasil budidaya kangkung, Selasa (10/12). Program pembinaan budidaya tanaman kangkung Warga Binaan merupakan wujud nyata Lapas Perempuan Sungguminasa dalam mendukung program Asta Cita Presiden RI serta Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan terkait ketahanan pangan nasional. 

Kepala Lapas Perempuan Sungguminasa, Yohani Widayati, menjelaskan Warga Binaan diajarkan berbagai keterampilan, mulai dari teknik bercocok tanam, pengelolaan tanaman, pemanfaatan lahan secara efektif dan efisien, hingga menghasilkan tanaman bernilai ekonomis dan berkualitas. Ia berharap hal ini membentuk Warga Binaan yang mumpuni dan terampil setelah bebas nanti.

"Melalui pembinaan ini, kami mendukung penuh program ketahanan pangan nasional yang dicanangkan. Kami juga berharap Warga Binaan menambah keterampilan dan pengetahuan di bidang budidaya sayuran sehingga setelah bebas mampu menciptakan usaha mandiri dan memberikan kesempatan kerja bagi masyarakat sekitarnya " harap Yohani.

Dukungan pun disampaikan Kepala Seksi Kegiatan Kerja, Bungawali. Ia menyebut panen ini merupakan komitmen Lapas Perempuan Sungguminasa untuk membantu Warga Binaan dalam memperoleh keterampilan yang bermanfaat dan dapat diterapkan di masyarakat setelah mereka bebas. Melalui pembinaan seperti ini, Warga Binaan akan lebih siap dan mampu berkontribusi dalam kehidupan bermasyarakat nantinya.

"Setelah proses budidaya yang panjang, akhirnya kami dapat memanen hasil budidaya kangkung dan pepaya. Melalui pembinaan ini, tamping perkebunan sudah terampil mulai dari pembibitan hingga panen. Selanjutnya, kami akan mencoba budidaya berbagai sayuran dan buah-buahan lainnya," ujar Bungawali. (IR)

 

 

Kontributor: LPP Sungguminasa

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0