Empat CPNS Lapas Narkotika Sungguminasa Ikuti Diklat Prajabatan

Makassar, INFO_PAS – Empat Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang bertugas di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa mengikuti mengikuti Diklat Prajabatan Golongan II Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan mulai Senin (3/8) lalu. Bersama 35 CPNS lainnya, mereka akan mengikuti kegiatan tersebut selama 32 hari kedepan. Salah satu CPNS Lapas Narkotika Sungguminasa, Nurul Annisa Achmad, mengungkapkan kesiapannya dalam mengikuti seluruh kegiatan diklat. “Semoga bersama teman-teman yang lain dapat lulus diklat prajabatan ini dan menjadi PNS yang berkarakter,” harap Nurul yang telah bertugas selama 1 tahun 4 bulan di Lapas Narkotika Sungguminasa. Pelaksanaan diklat bekerja sama dengan Pusat Kajian Pendidikan dan Pelatihan Aparatur II Lembaga Administrasi Negara (LAN) 2015. Dibuka oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan, Rachmat Prio Sutardjo, diklat ini juga dihadiri Kepala PKP2A II LAN Makassar ser

Empat CPNS Lapas Narkotika Sungguminasa Ikuti Diklat Prajabatan
Makassar, INFO_PAS – Empat Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang bertugas di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa mengikuti mengikuti Diklat Prajabatan Golongan II Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan mulai Senin (3/8) lalu. Bersama 35 CPNS lainnya, mereka akan mengikuti kegiatan tersebut selama 32 hari kedepan. Salah satu CPNS Lapas Narkotika Sungguminasa, Nurul Annisa Achmad, mengungkapkan kesiapannya dalam mengikuti seluruh kegiatan diklat. “Semoga bersama teman-teman yang lain dapat lulus diklat prajabatan ini dan menjadi PNS yang berkarakter,” harap Nurul yang telah bertugas selama 1 tahun 4 bulan di Lapas Narkotika Sungguminasa. Pelaksanaan diklat bekerja sama dengan Pusat Kajian Pendidikan dan Pelatihan Aparatur II Lembaga Administrasi Negara (LAN) 2015. Dibuka oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan, Rachmat Prio Sutardjo, diklat ini juga dihadiri Kepala PKP2A II LAN Makassar serta para Kepala Unit Pelaksana Teknis wilayah Sulawesi Selatan. Kepala Lapas Narkotika Sungguminasa, Erwedi Supriyatno, yang hadir saat pembukaan berpesan agar CPNS dapat menjalani Diklat Prajabatan dengan sebaik-baiknya. “Ikuti setiap materi dalam diklat ini dengan baik agar nantinya semua bisa lulus dengan baik pula,” pesannya. Diklat ini menerapkan metode pendidikan dengan pola berdasarkan Peraturan Kepala LAN No.39 Tahun 2014 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan I & II. "Dalam diklat ini, peserta tidak hanya melakukan pembelajaran di kampus (klasikal), namun juga dituntut untuk mengaktualisasikan langsung teori yang telah diperoleh selama tahap pembelajaran (nonklasikal) di instansi masing-masing," terang Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan, Susilo Purwanto, saat menyampaikan ceramah umum kepada peserta diklat. Ia berharap perubahan metode diklat ini dapat mencetak CPNS menjadi PNS yang akan menjadi aparatur sipil negara sebagai agen perubahan sesuai dengan reformasi birokrasi saat ini. (IR)      Kontributor: Ruri Fatimansari

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0