Hipnoterapi & Self Healing Perkuat Integritas CPNS LPN Bandung

Bandung, INFO_PAS – Tujuh puluh Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bandung mendapat pembekalan materi hipnoterapi dan self healing, Kamis (4/10). Pembekalan disampaikan oleh Kepala Lapas Narkotika Bandung, Gun Gun Gunawan di Gedung Baru Lapas Narkotika Bandung. Ia menekankan pembekalan tersebut untuk mengendalikan tekanan emosional, depresi, amarah, dan emosi lainnya yang mungkin dapat mempengaruhi kurang baiknya hubungan di dalam lingkungan sosial dan atau lingkungan pekerjaan di lingkungan lapas. “Jangan terpengaruh oleh para Warga Binaan Pemasyarakatan yang mencoba untuk memanfaatkan kalian guna tujuan tertentu,” pesan Gun Gun. [caption id="attachment_66634" align="aligncenter" width="300"] hipnoterapi dan self healing09[/ca

Hipnoterapi & Self Healing Perkuat Integritas CPNS LPN Bandung
Bandung, INFO_PAS – Tujuh puluh Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bandung mendapat pembekalan materi hipnoterapi dan self healing, Kamis (4/10). Pembekalan disampaikan oleh Kepala Lapas Narkotika Bandung, Gun Gun Gunawan di Gedung Baru Lapas Narkotika Bandung. Ia menekankan pembekalan tersebut untuk mengendalikan tekanan emosional, depresi, amarah, dan emosi lainnya yang mungkin dapat mempengaruhi kurang baiknya hubungan di dalam lingkungan sosial dan atau lingkungan pekerjaan di lingkungan lapas. “Jangan terpengaruh oleh para Warga Binaan Pemasyarakatan yang mencoba untuk memanfaatkan kalian guna tujuan tertentu,” pesan Gun Gun. [caption id="attachment_66634" align="aligncenter" width="300"] hipnoterapi dan self healing09[/caption] Ia meminta seluruh jajarannya berdedikasi dan loyal pada instansi. Guna menunjang penguatan integritas, dihadirkan pula tim khusus yang memberikan materi tentang hipnoterapi dan self healing. Metode ini adalah suatu terapi yang dilakukan pada kondisi hipnosis. Pada kondisi hipnosis seseorang menjadi mudah untuk mengevaluasi sebuah peristiwa atau kejadian dalam kondisi relaks.  Ia juga mudah menerima dan menyerap sugesti dan pembelajaran baru dengan catatan hal itu sesuai dengan nilai hidup dan keyakinan yang ia pegang. “Saya harap kalian mendapat sugesti yang tepat dan efektif agar senantiasa bekerja semaksimal mungkin guna mencapai hasil yang terbaik namun dalam keadaan fisik dan jiwa yang sehat,” harap Gun Gun.     Kontributor: Lapas Narkotika Bandung  

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0