Insan Pengayoman Donorkan Darah Demi Kemanusian

Insan Pengayoman Donorkan Darah Demi Kemanusian

Ambon, INFO_PAS - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Maluku bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Ambon gelar kegiatan donor darah memperingati Hari Dharma Karyadhika (HDKD) Tahun 2022, Kamis (28/7). Diikuti Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Keimigrasian se-Pulau Ambon, giat ini berlangsung di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Ambon.

Sebelum proses donor darah dimulai, calon pendonor diwajibkan mengisi formulir data keterangan fisik screening kesehatan, seperti pengecekan tekanan darah dan HB. Jika telah memenuhi persyaratan, barulah pendonor dipersilakan untuk menjalani proses donor darah.

Selaku tuan rumah, Kepala Rutan Ambon, Jose Quelo, berujar donor darah merupakan salah satu kegiatan kemanusiaan yang sangat positif dan bermanfaat. “Kegiatan donor darah tidak hanya diikuti petugas, tetapi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) juga berpatisipasi. Semoga peserta donor menjadi lebih sehat seraya meningkatkan rasa empati terhadap sesama,” harapnya.

Salah satu rombongan peserta kegiatan donor darah berasal dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon. “Kegiatan donor darah sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan insan Pengayoman bagi sesama. Semoga bermanfaat bagi orang yang membutuhkan. Rutin melakukan donor juga menyehatkan tubuh sehingga tidak mudah diserang penyakit,” ucap Kepala Subbagian Tata Usaha, Christy J. Thenu.

Sementara itu, Kepala Lapas (Kalapas) Perempuan Kelas III Ambon, Ellen M Risakotta, menyebut kegiatan ini sangat bermanfaat karena membantu masyarakat yang membutuhkan, namun juga bermanfaat bagi pihak yang mendonorkan darah. “Ke depannya kita sebagai insan Pemasyarakatan dapat lebih baik lagi dalam berkinerja, memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan aktif berkontribusi dalam dunia kesehatan dengan menyumbangkan darah. Sesuai motto PMI, dengan mendonorkan darah sama halnya dengan kita menyelamatkan jiwa manusia. Mari bergerak untuk sesama,” ajaknya.

Jajaran Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Ambon turut berpartisipasi dalam giat tersebut. “Keterlibatan kami dalam kegiatan donor darah hari ini adalah bentuk rasa cinta dan empati terhadap perwujudan nilai-nilai kemanusiaan. Kami berharap darah yang telah didonorkan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat yang membutuhkan,” harap Kepala LPKA Ambon, Catherian V. Picauly.

Dari Jawa Timur, petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan beserta perwakilan Balai Pemasyarakatan dan masyarakat turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah memperingati HDKD Tahun 2022. “Donor darah ini sebagai wujud rasa syukur kita selaku insan Pengayoman yang masih diberikan kelancaran selama bertugas oleh Allah SWT. Semoga aksi kami membantu stok darah di PMI Kabupaten Pamekasan,” harap Pelaksana Harian Kalapas Narkotika Pamekasan, Rasuka.

Kalapas Bondowoso, Sarwito, saat mendonorkan darah pada Kamis (28/7). "Terima kasih kepada seluruh petugas Lapas Bondowoso dan PMI Kabupaten Bondowoso yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini," tuturnya.

Partisipasi jajaran Lapas Narkotika Karang Intan pada kegiatan donor darah sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat, khususnya bagi mereka yang membutuhkan kantong darah. “Dari hal kecil yang kita lakukan memberi manfaat dan kebaikan untuk mereka, semoga apa yang kita lakukan ini menjadi amal ibadah bagi semua,” ungkap Kalapas Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo. 

Dari Lapas Kelas III Saumlaki, pelaksanaan donor darah menyongsong HDKD Ke-77 yang bekerja sama dangan PMI Kabupaten Kepulauan Tanimbar ini tak hanya melibatkan petugas, namun juga WBP. “Ini adalah bentuk kepedulian kami kepada orang lain lewat aksi sosial,” terang David Lekatompessy selaku Kalapas Saumlaki.

Pelaksanaan donor darah di Lapas Dobo, Jumat (29/7). Seluruh petugas, termasuk CPNS turut mendonorkan darahnya demi kemanusiaan.

WBP Rutan Sinjai tampak ikut serta dalam kegiatan donor darah pada Jumat (29/7). Dalam kesempatan ini, Rutan Sinjai bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah RSUD Kabupaten Sinjai. (IR/prv)

 

 

Kontributor: Lapas Ambon, Rutan Ambon, LPP Ambon, LPKA Ambon, LPN Pamekasan, Lapas Bondowoso, LPN Karang Intan, Lapas Saumlaki, Lapas Dobo, Rutan Sinjai

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0