Jajaran Kanwil Maluku Deklarasikan Janji Kinerja & Teken Pakta Integritas 2020

Jajaran Kanwil Maluku Deklarasikan Janji Kinerja & Teken Pakta Integritas 2020

Ambon, INFO_PAS - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku menyelenggarakan Apel Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2020 serta Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani di lingkungan Kanwil Kemenkumham Maluku, Jumat (10/1).

Apel tersebut dihadiri seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku, Kepala Unit Pelaksana Teknis, seluruh jajaran Pemasyarakatan maupun Imigrasi se-Pulau Ambon, serta tamu undangan seperti Ketua Ombudsman Perwakilan Provinsi Maluku dan Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku.

Kepala Kanwil (Kakanwil) Kemenkumham Maluku, Andi Nurka, menegaskan Deklarasi Janji Kinerja merupakan fondasi bagi seluruh jajaran untuk pelaksanaan tugas di tahun 2020. “Kesampingkan dulu logika dan pakai hati nurani sehingga kegiatan ini tidak hanya sebatas rutinitas awal tahun, tetapi harus dimaknai sebagai bentuk tanggung jawab setiap orang untuk do the best sesuai tugas dan fungsi masing-masing,” kata Andi.

Menurutnya, tantangan di tahun 2020 semakin berat sehingga Sumber Daya Manusia (SDM) Kemenkumham harus mampu mengembangkan diri. Andi juga berharap dengan diluncurkannya Kemenkumham sebagai Corporate University, maka SDM Kemenkumham menjadi unggul dan terpercaya, mampu menyusun metode yang up to date, based on information technology, serta mampu menjawab isu-isu strategis.

Dalam kegiatan tersebut, seluruh peserta membacakan Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2020, penandatanganan Pakta Integritas oleh Kakanwil Kemenkumham Maluku dan Ketua Ombudsman Perwakilan Provinsi Maluku, serta penandatanganan komitmen bersama Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Kemenkumham Maluku, termasuk 18 Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Divisi Pemasyarakatan Maluku, H.M. Anwar, menegaskan pentingnya komitmen bersama untuk melaksanakan Janji Kinerja Tahun 2020. “Seluruh jajaran harus menunjukkan komitmennya untuk melaksanakan janji kinerja yang telah diikrarkan. Bukan sebatas kata-kata, tetapi harus lewat karya yang nyata,” tegas Anwar.

Lebih lanjut, ia berharap seluruh program yang menjadi target kinerja Pemasyarakatan tahun 2020 dapat dilaksanakan dengan baik oleh seluruh jajaran di Divisi maupun satuan kerja.

Sebelumnya, Ketua Ombudsman Perwakilan Provinsi Maluku, Hasan Slamet, menyampaikan apresiasi atas apa yang dilaksanakan Kanwil Kemenkumham Maluku. Menurutnya, Kanwil Kemenkumham Maluku menjadi salah satu role model bagi kementerian/lembaga, baik pusat maupun daerah, khususnya di Maluku dalam kampanye birokrasi yang bersih dan melayani.

“Kami akan selalu mendukung upaya Kanwil Kemenkumham Maluku dalam memberikan layanan terbaik bagi masyarakat,” janjinya.

Hal senada disampaikan Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku, Erryl Prima Putera Agoes. Ia juga mengapresiasi upaya Kemenkumham dalam melaksanakan delapan area perubahan guna menuju birokrasi yang bersih dan melayani. “Momentum ini jangan berhenti ketika sorakan aplaus hadirin berbunyi, tetapi perubahan tersebut harus dilaksanakan dalam seluruh tugas dan fungsi sebagai Aparatur Sipil Negara,” pesannya.

 

 

 

Kontributor: Kevin L.

What's Your Reaction?

like
22
dislike
0
love
2
funny
0
angry
0
sad
0
wow
1