Jamin Kesehatan WBP, Lapas Tabanan Lakukan Ini

Jamin Kesehatan WBP, Lapas Tabanan Lakukan Ini

Tabanan, INFO_PAS – Di tengah pandemi Coronavirus disease (COVID-19), Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan lakukan sederet langkah untuk menjaga kondisi fisik Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) agar tetap prima. Bertempat di halaman Lapas, WBP tampak melaksanakan senam sehat bersama petugas dan instruktur, Jumat (4/6).

Lapas Tabanan juga melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh area Lapas secara menyeluruh dan merata. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai upaya preventif dalam memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19. Lapas Tabanan melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan di seluruh area Lapas. Dimulai dari blok hunian WBP, area perkantoran, dan titik-titik yang rentan akan kontak fisik sentuhan, menjadi konsen utama dalam kegiatan penyemprotan ini.

Lebih dari itu, dilaksanakan pula kegiatan Laksmi Santih (Layanan Kesehatan Imun Rekreasi Santun Penuh Kasih). Layanan ini rutin dilaksanakan oleh Tim Medis Lapas Tabanan dalam rangka memudahkan WBP dalam mengakses pelayanan kesehatan, terutama WBP penyandang disabilitas dan WBP lansia, serta mengurangi tingkat kejenuhan warga binaan di masa pandemi COVID-19.

Pemeriksaan kesehatan dilaksanakan kepada 27 WBP dan pemberian terapi serta obat-obatan dan multivitamin kepada 21 WBP. Kepala Subseksi Perawatan, Nyoman Sugiono, pada kesempatan itu juga memberikan penyuluhan ke masing-masing kamar hunian WBP.

“Jagalah kebersihan diri sendiri dan lingkungan serta tetap taati protokol kesehatan, mari sama-sama saling menjaga agar terhindar dari penyakit maupun virus COVID ini”, jelasnya.

Tak hanya kesehatan fisik, Lapas Tabanan juga memperhatikan kesehatan mental WBP. Dalam rangkaian kegiatan ini, WBP diajak untuk rekreasi ringan dengan nonton bersama sebagai sarana hiburan untuk mengurangi tingkat kejenuhan WBP di dalam Lapas. (prv)

 

Kontributor: Lapas Tabanan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0