Kalapas Muara Teweh Temui Wakil Bupati Barito Utara, Ini Pintanya

Kalapas Muara Teweh Temui Wakil Bupati Barito Utara, Ini Pintanya

Muara Teweh, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Muara Teweh, Akhmad Herriansyah, didampingi oleh dua orang stafnya berkunjung ke Kantor Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Barito Utara, Senin (23/8). Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka memenuhi hak layanan kesehatan bagi narapidana dan tahanan yang ada di Lapas Muara Teweh.

Kunjungan tersebut langsung disambut oleh Wakil Bupati Barito Utara, Sugianto Panala Putra, di ruang kerjanya. Kalapas Muara Teweh terlebih dahulu menyampaikan ucapan terima kasih atas kesempatan yang diberikan.

“Pertama kami mengucapkan terima kasih atas segala bentuk bantuan kepedulian yang diberikan oleh Pemda Barito Utara kepada Lapas Muara Teweh. Yang kedua, kami ingin meminta bantuan kepada Pemda Barito Utara terkait program percepatan vaksinasi COVID-19, khususnya bagi para narapidana dan tahanan yang ada di Lapas Muara Teweh,” tutur Herri.

Saat ini, penyebaran serta kasus positif COVID-19 di Indonesia masih terus bertambah. Untuk menghindari penyebaran virus di dalam Lapas, serta turut menyukseskan program percepatan vaksinasi yang digalakkan pemerintah, Lapas Muara Teweh bermaksud hendak meminta kuota vaksin untuk Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

“Untuk saat ini sudah 46 dari 50 pegawai Lapas Muara Teweh yang divaksin dosis I dan II. Sedangkan untuk WBP kami saat ini ada 345 orang dan mereka semua belum menjalani vaksinasi dosis I dan II,” jelas Kalapas.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Bupati Barito Utara, Sugianto langsung merespon dengan baik permohonan bantuan vaksinasi bagi narapidana dan tahanan Lapas Muara Teweh. “Kebetulan hari ini Pemda Barito Utara kedatangan dosis vaksin I dan II. Kami akan perintahkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Barito Utara untuk segera melakukan vaksinasi kepada para narapidana dan tahanan terutama yang sudah memiliki Nomor Induk Kependudukan atau Kartu Tanda Penduduk,” janjinya.

Pertemuan yang berjalan selama kurang lebih 25 menit tersebut mendapatkan kesepakatan yaitu pihak Pemda Barito Utara melalui Dinkes setempat akan melakukan vaksinasi kepada 210 orang WBP Lapas Muara Teweh. Vaksinasi tersebut dijadwalkan akan dilaksanakan Selasa (24/8) pagi di halaman Upacara Lapas Muara Teweh. Demi kelancaran kegiatan, pihak Lapas Muara Teweh pun segera menyurati Kepolisian Resor Barito Utara dan Komando Distrik Militer 1013/Muara Teweh terkait bantuan pengamanan selama proses vaksinasi. (prv)

 

Kontributor: Lapas Muara Teweh

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0