Sungguminasa, INFO_PAS – Jelang pelaksanaan penataan penilaian Sasaran Kinerja Pegawai atau SKP yang mengacu pada Aplikasi Simpeg, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Narkotika Sungguminasa, Victor Teguh Prihartono, menekankan kembali pengisian jurnal sehari-hari pegawai pada aplikasi tersebut.
“Saya harapkan masing-masing pegawai dapat meng-upload/mengisi laporan jurnal harian tentang pekerjaan apa saja yang telah dilaksanakan sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing,†pesan Victor saat mengumpulkan pejabat struktural Lapas Narkotika Sungguminasa, Senin (17/7).
Ia menyampaikan bahwa Simpeg New 0.1.6 penting untuk diketahui dan diisi oleh seluruh pegawai. “Tidak ada alasan karena ini menyangkut kinerja kita. Semua pegawai dituntut melengkapi jurnalnya,†tegas Kalapas.
Selain masalah jurnal Simpeg, Victor juga menekankan kedisiplinan pegawai. Untuk itu, ia memerintahkan kepada seluruh pejabat struktural agar memperhatikan bawahannya masing masing.
“Mari kita tingkatkan kinerja dalam pekerjaan serta kedisiplinan dalam segala hal, baik disiplin waktu maupun pekerjaan. Semoga kedepannya kita semua bisa lebih baik lagi dari sebelumnya untuk mendukung program Ayo Kerja Kami PASTI," melakukan pembaharuan-pembaharuan, serta inovasi yang baik demi Lapas Narkotika Sungguminasa ini,†harapnya.
Â
Kontributor: Irsal