Penuhi Hak Pendidikan Anak, LPKA Karangasem Gandeng YKCI

Karangasem, INFO_PAS – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Karangasem gandeng YKCI (Yayasan Kekuatan Cinta Indonesia) berikan pembinaan pendidikan luar sekolah untuk Anak yang berhadapan dengan hukum (ABH). Rabu, (19/8) YKCI resmi menyatakan akan menambah program pendidikan di LPKA Karangasem dengan pendidikan komputer, pendidikan bahasa inggris, matematika dan penyelenggaraan ujian kesetaraan untuk Paket A, Paket B dan Paket C. “Kerja sama ini merupakan semangat untuk meningkatkan pembinaan bagi ABH yang ada di LPKA Karangasem,” ujar Haryoto, Kepala LPKA Karangasem. Peresmian kerjasama ini ditandai dengan dibukanya tirai bertema “Ayo Belajar” oleh Kepala LPKA dan Ketua YKCI, penyerahan sarana belajar berupa 5 ( lima ) unit PC untuk menunjang pendidikan ABH LPKA Karangasem. Acara peresmian kerjasama ini disaksikan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan dan Olah Raga ( Disdikpora) yang turut menyambut baik kegaiatan ini. “Kami siap memb

Penuhi Hak Pendidikan Anak, LPKA Karangasem Gandeng YKCI
Karangasem, INFO_PAS – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Karangasem gandeng YKCI (Yayasan Kekuatan Cinta Indonesia) berikan pembinaan pendidikan luar sekolah untuk Anak yang berhadapan dengan hukum (ABH). Rabu, (19/8) YKCI resmi menyatakan akan menambah program pendidikan di LPKA Karangasem dengan pendidikan komputer, pendidikan bahasa inggris, matematika dan penyelenggaraan ujian kesetaraan untuk Paket A, Paket B dan Paket C. “Kerja sama ini merupakan semangat untuk meningkatkan pembinaan bagi ABH yang ada di LPKA Karangasem,” ujar Haryoto, Kepala LPKA Karangasem. Peresmian kerjasama ini ditandai dengan dibukanya tirai bertema “Ayo Belajar” oleh Kepala LPKA dan Ketua YKCI, penyerahan sarana belajar berupa 5 ( lima ) unit PC untuk menunjang pendidikan ABH LPKA Karangasem. Acara peresmian kerjasama ini disaksikan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan dan Olah Raga ( Disdikpora) yang turut menyambut baik kegaiatan ini. “Kami siap membantu dan memfasilitasi kegiatan yang telah dibuka oleh YKCI. Kami akan musyawarahkan dengan pimpinan untuk ABH yang di didik di LPKA agar dapat mengikuti ujian kesetaraan,” kata I Gede Basme mewakili Kepala Disdikpora Kabupaten Karangasem. Selain Disdikpora hadir pula undangan dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dinas Sosial, Kantor Kemenag serta Komisi Perlindungan Perempuan dan Anak. Bethania Eden, Pembina Yayasan Kekutan Cinta Indonesia menyatakan ABH memiliki hak yang sama dengan anak-anak di luar LPKA. “ Kami akan sangat senang bisa membantu kegiatan pembinaan di LPKA Karangase. Kedepan kami akan melengkapi sarana pendidikan tahap demi tahap agar ABH dapat belajar dengan maksimal,” tambahnya. (NH)     Kontributor:  I Made Arya

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0