Kegiatan Donor Darah di Rutan Rantau Wujudkan Sinergi Kemanusiaan

Rantau INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Rantau bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tapin gelar kegiatan donor darah, Selasa (15/4). Selain memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61, kegiatan ini juga sebagai wujud sinergi kemanusiaan dan pengabdian Aparatur Sipil Negara kepada masyarakat.
Antusiasme petugas Rutan Rantau terlihat dari jumlah peserta yang mendaftarkan diri untuk ikut berdonor. Sebanyak 20 petugas mendaftar untuk mendonorkan darah. Namun, setelah melalui proses pemeriksaan kesehatan oleh tim medis PMI, hanya tujuh orang yang dinyatakan memenuhi syarat untuk melakukan donor darah.
Pelaksana Tugas Kepala Rutan Rantau, Rahmad Pijati, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh petugas yang telah berpartisipasi, baik yang berhasil mendonorkan darah maupun yang belum memenuhi syarat. “Terima kasih telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini,“ ucapnya.
Apresiasi juga disampaikan Sari Ayu dari PMI Kabupaten Tapin. "Kegiatan ini sangat baik karena bisa memenuhi kebutuhan darah di Kabupaten Tapin,“ tuturnya.
Sinergi antara Rutan Rantau dan PMI Kabupaten Tapin menjadi bukti pelayanan dan pengabdian tidak hanya dilakukan dalam ruang tugas, tetapi juga melalui aksi sosial yang membawa manfaat bagi masyarakat. (IR)
Kontributor: Rutan Rantau
What's Your Reaction?






