Lapas Pekanbaru Antisipasi Gangguan Kamtib Jelang Lebaran

Pekanbaru, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas ) Kelas IIA Pekanbaru mulai menyiapkan langkah-langkah strategis dalam mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) pada Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah. Bahkan Kepala Divisi Pemasyarakatan Riau, Lilik Sujandi, menegaskan kepada jajaran Lapas Pekanbaru agar menghindari kekhilafan, kesalahan, danpenyalahgunana wewenang dalam bertugas mengingat Pemasyarakatan sedang dalam sorotan masyarakat. “Biasakan bekerja sesuai SOP agar hasilnya aman dan baik,” tegas Lilik, Rabu (14/6). Ia juga mengingatkan limapilar yang harus dipenuhi dalam bertugas. “Penuhi kebutuhan dasar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) misalnya pangan, air, dan ibadah. Layani kebutuhan duniawi mereka seperti kunjungan, informasi, dll. Seragamkan rutinitas. Tegakkan disiplin. Jangan lupa masalah kepemimpinan agar tidak terjadi tumpeng tindih kepemimpinan,” pesan Liik. Sementara itu, Kepala Lapas Pekanbaru, Yulias Sahruzah, men

Lapas Pekanbaru Antisipasi Gangguan Kamtib Jelang Lebaran
Pekanbaru, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas ) Kelas IIA Pekanbaru mulai menyiapkan langkah-langkah strategis dalam mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) pada Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah. Bahkan Kepala Divisi Pemasyarakatan Riau, Lilik Sujandi, menegaskan kepada jajaran Lapas Pekanbaru agar menghindari kekhilafan, kesalahan, danpenyalahgunana wewenang dalam bertugas mengingat Pemasyarakatan sedang dalam sorotan masyarakat. “Biasakan bekerja sesuai SOP agar hasilnya aman dan baik,” tegas Lilik, Rabu (14/6). Ia juga mengingatkan limapilar yang harus dipenuhi dalam bertugas. “Penuhi kebutuhan dasar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) misalnya pangan, air, dan ibadah. Layani kebutuhan duniawi mereka seperti kunjungan, informasi, dll. Seragamkan rutinitas. Tegakkan disiplin. Jangan lupa masalah kepemimpinan agar tidak terjadi tumpeng tindih kepemimpinan,” pesan Liik. Sementara itu, Kepala Lapas Pekanbaru, Yulias Sahruzah, menambahkan ada tiga factor pemicu gangguan kamtib di lapas, yakni akumulasi kekecewaan atas kebutuhan dasar WBP yang tidak terpenuhi, adanya aktot intelektual, dan faktor petugas yang arogan. “Bekerjalah dengan baik dan professional. Jadilan petugas Pemasyarakatan yang dihormati dan dihargai karena perilaku kita sendiri,” tegasnya. Rencananya, Lapas Pekanbaru akan membuka layanan kunjungan Hari Raya Idul Fitri bagi keluarga WBP pada tanggal 25-28 Juni 2017 mulai pukul 09.00-16.00 WIB.         Kontributor: Lapas Pekanbaru

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0