Lapas & PN Muara Teweh Sepakati Kerja Sama Penanganan Overstaying

Lapas & PN Muara Teweh Sepakati Kerja Sama Penanganan Overstaying

Muara Teweh, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Muara Teweh menyepakari nota kesepahaman tentang penanganan overstaying tahanan dengan Pengadilan Negeri (PN) Kelas II Muara Teweh. Nota kesepahaman ditandatangani Kepala Lapas (Kalapas) Muara Teweh, Akhmad Herriansyah, dan Ketua PN Muara Teweh, Leo Sukarno, Selasa (22/2).

Didampingi Kepala Subseksi Registrasi, M. Taufik Rinaldy, Kalapas mengatakan kegiatan ini berdasarkan surat Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah nomor: W.17-PR.01.03-21 tanggal 19 Januari 2021 tentang Pembuatan Perjanjian Kerja Sama dengan Aparatur Penegak Hukum terkait Penanganan Overstaying Tahanan sekaligus turut menyukseskan Resolusi Pemasyarakatan dalam mewujudkan zero overstaying tahanan.

"Overstaying dalam hal ini adalah tahanan yang sudah lewat masa penahanannya dan/atau belum ada perpanjangan penahanan atau surat penahanan berikutnya dan/atau narapidana yang masih memiliki perkara lain, tetapi masa pidana untuk perkara sebelumnya telah habis, tetapi tidak/belum ada surat penahanan untuk perkara selanjutnya," tutur Herri.

Menyikapi hal tersebut Ketua PN Muara Teweh, Leo Sukarno, menyambut baik pelaksanaan nota kesepahaman tersebut. Selanjutnya, prosesi penandatanganan nota kesepahaman diawali Kalapas Muara Teweh sebagai pihak pertama, dilanjutkan Ketua PN Muara Teweh sebagai pihak kedua yang disaksikan langsung Kepala Balai Pemasyarakatan (Kabaps) Muara Teweh, Asmuri.

Secara keseluruhan, pertemuan antara Lapas, Bapas, dan PN Muara Teweh berjalan lancar. Adapun hasil yang dicapai antara lain terlaksana hubungan yang baik dengan pihak penahan, terlaksananya penanganan bagi tahanan yang akan habis masa penahanannya pada H-10, H-3, dan H-1, serta terlaksananya perlindungan hukum bagi tahanan dengan tidak adanya overstaying di Lapas Muara Teweh. (IR)

 

 

 

Kontributor: Lapas Muara Teweh

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0