Lapas Tolitoli dan FISIP Umada Sosialisasikan Pentingnya Partisipasi Politik Warga Binaan

Tolitoli, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tolitoli bekerja sama dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Madako Tolitoli (Umada) sosialisasikan dan perkuat partisipasi politik Warga Binaan, Selasa (2/7). Pada kesempatan ini, kedatangan Dekan FISIP Umada, Andi Nur’aini, beserta Abdul Wahid Safar selaku Ketua Program Studi Ilmu Pemerintahan dan tim disambut oleh Kepala Lapas Tolitoli, Muhammad Ishak.
Ishak menjelaskan kegiatan ini digelar untuk memastikan Warga Binaan dapat berpartisipasi dan menyalurkan suaranya pada Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024. Sosialisasi ini diharapkan memberikan wawasan dan pandangan agar Warga Binaan tidak menyianyiakan hak pilih dan turut andil dalam menentukan figur pemimpin yang baik dan ideal ke depannya,
“Pentingnya partisipasi hak pilih Warga Binaan sebagai Warga Negara Indonesia agar tidak golongan putih (golput) sekaligus langkah edukasi politik dan demokrasi yang baik ke depannya,” terang Ishak.
Hal senada disampaikan Andi Nur’aini selaku narasumber sosialisasi. "Kgiatan ini menjadi langkah penting untuk memastikan partisipasi yang adil dan terlaksana dengan lancar guna menyalurkan suara pilihan Warga Binaan dan tidak golput, khususnya di Lapas Tolitoli,” ucapnya. (IR)
Kontributor: Lapas Tolitoli
What's Your Reaction?






